Home
/
News

Tiga Balita Tewas Tertimpa Peti, Ikea Bayar US$ 50 Juta

Tiga Balita Tewas Tertimpa Peti, Ikea Bayar US$ 50 Juta

TEMPO.CO23 December 2016
Bagikan :

Perusahaan Furnitur asal Swedia, Ikea, telah setuju untuk membayar sebesar US$ 50 juta kepada keluarga tiga balita yang tewas tertimpa peti laci di toko perusahaan itu. Hal ini diketahui dari pengacara keluarga balita tersebut, seperti yang dilansir dari BBC.

Tiga balita itu adalah Camden Ellis, 2 tahun, Curren Collas, 2 tahun, dan Ted McGee, 23 bulan, tewas setelah laci Malm dari Ikea jatuh menimpa mereka.

Ikea mengkonfirmasi penyelesaian tentatif telah dicapai. "Penyelesaian belum disetujui oleh pengadilan dan itu tidak pantas bagi kami untuk mengomentarinya saat ini," kata perusahaan furniture Swedia dalam sebuah pernyataan.

Pihak pengacara mengatakan pembayaran ini salah satu yang terbesar dan mencerminkan keseriusan kasus ini. Pengacara di Feldman Shepherd mengatakan US$ 50 juta akan dibagi secara merata antara tiga keluarga.

Mereka menambahkan bahwa sebagai bagian dari penyelesaian, Ikea juga telah sepakat untuk membuat tiga donasi terpisah sebesar US$ 50 ribu ke rumah sakit untuk mengingat anak-anak itu.

Selain itu juga IKea akan berkontribusi untuk kegiatan amal yang berfokus pada keselamatan anak, sebesar US$ 100 ribu.

"Ini adalah salah satu pemulihan terbesar dalam kasus kematian anak, refleksi dari keseriusan tentang apa yang terjadi," Alan Feldman dari firma hukum tersebut. "Tiga balita tewas dalam tiga kecelakaan sepenuhnya dapat dicegah," dia menambahkan.

BBC | DIKO OKTARA

Berita Terkait:
populerRelated Article