Home
/
Film

Tiga soundtrack Arini yang Bisa Bikin Kamu Melting

Tiga <i>soundtrack</i> Arini yang Bisa Bikin Kamu <i>Melting</i>

-

Tomy Tresnady14 April 2018
Bagikan :

Uzone.id - Bagaimana rasanya kalau film drama romantis gak ada soundtrack atau lagu tema ya? Kayaknya mata bakal melongo lihatin layar putih tapi perasaan gak ada yang nyubit.

Maka dari itu, soundtrack sudah bagian yang tak terpisahkan dari film. Kayak dua sisi mata koin gitu deh, gaes.

Sampai ajang-ajang penghargaan pun bikin nominasi khusus buat karya soundtrack film. Dihargain banget seniman yang mengambil bagian ini.

Film 'Arini: Masih Ada Kereta Yang Akan Lewat', yang mengisahkan romansa antara Arini (Aura Kasih) dan Nick (Morgan Oey) berhasil bikin hati penonton melting alias meleleh.

Itu juga tak lepas dari tiga lagu soundtrack yang nyanyikan langsung sama Morgan Oey dan Clarisa.

Memang sih, ketiganya lagu lama dan semuanya diciptakan sama Bebi Romeo.


1. 'Do You Really Love Me'

 

A post shared by Morgan Oey (@morganoey) on

Lagu ballad ini masuk dalam album Bebi Romeo Masterpiece. Oleh Bebi, 'Do You Really Love Me' dibuat megah dengan alunan musik orkestra dan suara dari Boys II Men dan Soul Sister.

Namun, setelah berada di tangan Morgan, lagu ini dibuat sederhana dengan balutan alat musik string. Tak disangka, saat menyanyikannya, Morgan bisa membawa pikiran kita terbang melayang.

2. 'Mencintaimu'

 

A post shared by Morgan Oey (@morganoey) on

Satu tembang yang dipopulerkan diva pop Krisdayanti ini di-cover oleh Morgan Oey bersama Claresta untuk mengisi soundtrack Arini. Dengan aransemen baru dan mengaduk warna vokal laki-laki dan perempuan menjadikan tembang ini enak didengar kala perasaan sedang melow.

3. 'Kau lah Segalanya'

Claresta Ravenska membawakan lagu ini dengan tampilan lebih segar dari versi diva pop Ruth Sahanaya. Selain aransemen musik dibuat lebih sederhana, warna vokal Clarista yang terdengar sengau membuat lagu ini beda banget, gaes.

populerRelated Article