Home
/
Lifestyle

 Tips Bikin Ruang Tamu Sempit Jadi Tampak Luas

 Tips Bikin Ruang Tamu Sempit Jadi Tampak Luas
Trisno Heriyanto06 February 2018
Bagikan :

Uzone.id - Ruang tamu diibaratkan sebagai wajah sang pemilik rumah. Karena, saat tamu berkunjung ke rumah, hal yang pertama kali dilihatnya adalah ruang tamu. Tentunya, kamu tak ingin “wajah” itu terlihat buruk bukan?

Buat yang punya ruang tamu luas mungkin bukan masalah. Tapi mereka yang memiliki ruang sempit, perlu banyak tips untuk membuat ruangan tersebut tampak besar sekaligus nyaman.

Berikut adalah tips untuk menghindari kesalahan pada ruang tamu kesayangan sehingga, baik kamu dan penghuni sama-sama betah di dalam ruangan tersebut. Khususnya untuk ruang kecil.

  1. Pilih furnitur berukuran kecil

Hal ini sebenarnya bukan rahasia baru, kamu tentu menyadari bahwa memilih furnitur dengan ukuran ramping akan membantu proses dekorasi rumah. Misalnya, saat dihadapkan pada pilihan sofa dan kursi tamu biasa, sebisa mungkin pilihlah kursi tamu biasa. kamu dapat menemukan banyak pilihan kursi tamu yang tepat di Dekoruma. Meski terasa lebih nyaman, namun sofa bisa memakan banyak ruang.

Selain itu, pilih furnitur yang memiliki kaki. Secara tidak langsung, furnitur berkaki pendek bisa memberikan kesan luas pada ruangan. Sama halnya dengan furnitur berkaki jenjang, misalnya kursi atau meja makan berkaki panjang.

  1. Pasang ruang penyimpanan tersembunyi

Punya ruang tamu yang sempit bukan berarti kamu bisa meletakkan barang sembarangan. Untuk mengakali ruangan sempit ini, pilih furnitur yang punya ruang penyimpanan tersembunyi, contohnya meja berlaci. Jika kehadiran meja berlaci saja sudah cukup, maka kamu kemungkinan tak lagi memerlukan kabinet di ruang tamu.

Meski diawal disebutkan kamu sebaiknya memilih furnitur berkaki, tapi kamu bisa sedikit melanggarnya. “Meja berbentuk kubus yang bagian dalamnya bisa digunakan sebagai ruang penyimpanan juga tak masalah,” kata Business Manager Dekoruma dalam rilis yang diterima uzone.id, Selasa (6/2).

  1. Bantu dengan jendela atau cermin

Jika ruang tamu sudah dilengkapi dengan jendela, kamu sepatutnya bersyukur. Jendela selalu bisa menciptakan suasana bagus dengan menimbulkan ilusi optik bahwa ruangan terasa lebih luas dari yang sebenarnya. Ini dikarenakan cahaya alami yang masuk akan mencerahkan ruangan secara optimal. Tamu akan lebih merasa nyaman di ruangan yang tampak segar ini.

 Selain jendela, cermin juga bisa membuat ruangan tampak lebih luas dari ukuran aslinya. Cermin dengan kemampuan memantulkan bayangan bisa memanipulasi luas ruangan. Tentu saja, peletakannya harus pas sehingga trik ini bisa berfungsi dengan baik. Cermin perlu diletakkan berseberangan dengan jendela agar bisa memantulkan cahaya dan bayangan dengan sempurna.

  1. Pilih warna yang tepat

Bagaimana dengan pemilihan warna dinding pada ruang tamu? Hampir semua ahli sepakat bahwa warna cerah bisa membuat ruangan tampak lebih luas dibandingkan jika Kamu menggunakan warna gelap di dinding. Warna cerah yang dimaksud tak selalu harus putih bersih, kamu masih bisa melakukan eksplorasi dengan memadukan warna yang enak seperti warna pastel krem atau abu-abu muda.

 Cukup pilih satu hingga dua warna dominan, lalu letakkan satu furnitur atau benda lain dengan warna kontras. Misalnya, ruangan yang didominasi warna putih dan abu-abu, akan terasa lebih menarik jika ditempatkan satu sofa berwarna merah. Sofa ini akan menjadi fokus pada mata dan ruangan bisa terkesan lebih luas dari sebelumnya.

  1. Manfaatkan celah sempit

Saat melakukan dekorasi pada ruangan, ada celah yang mungkin kurang dimanfaatkan dengan maksimal. Beberapa titik yang “disia-siakan” antara lain sudut ruangan dan celah antara kursi dan dinding.

Sudut ruangan bisa dimanfaatkan sebagai sudut hiasan, kamu bisa menempatkan kabinet kecil dengan vas bunga di atasnya. Sedangkan untuk celah antara kursi dan dinding, bisa dimanfaatkan sebagai rak display. Pasang rak kecil sesuai dengan ukurannya, kamu bisa membuatnya secara khusus. Selanjutnya, rak ini bisa digunakan untuk meletakkan buku, bingkai foto, dan hiasan lainnya.

populerRelated Article