Home
/
Travel

Tips Liburan Bareng Balita Tanpa Rewel dan Anti Stres

Tips Liburan Bareng Balita Tanpa Rewel dan Anti Stres

FrameATrip.com08 July 2017
Bagikan :

Mereka yang punya anak balita pernah merasakan susahnya liburan mengajak anak-anak. Selain rentan rewel, anak-anak yang usianya masih kecil juga bikin kamu lebih lelah ketimbang berlibur sendiri. Tapi pengalaman yang kurang menyenangkan nggak harus bikin kapok kok. Cobain deh tips di bawah ini supaya dapat menikmati liburan dengan nyaman bersama anak-anak.

Jangan Berharap Muluk

baby on the beach Berlibur dengan keluarga adalah saat di mana semuanya bersama-sama mengalami hal baru dan membentuk kenangan yang akan abadi. Anggaplah liburanmu sebagai sebuah petualangan, mulai dari keluar dari pintu rumah sampai kembali pulang. Tapi jangan sampai mengabaikan kebutuhan anak, seperti kecukupan makan dan waktu istirahat, sehingga dapat merasakan serunya bermain bersama di tempat baru.

Rencanakan Dan Kemas Lebih Awal

Preview
 Jika biasanya kamu mengemas barang bawaan ke koper semalam sebelum berangkat, berbeda ceritanya dengan anak-anak. Selalu persiapkan kebutuhan anak-anak terlebih dahulu dan pastikan membawa mainan maupun buku kesayangan mereka.

Siapkan juga obat-obatan dasar, seperti penurun panas, anti alergi, anti nyamuk dan tabir surya untuk berjaga-jaga. Sebelumnya, penting juga lho memilih tempat wisata yang ramah anak, tapi tetap bisa dinikmati oleh orang dewasa.

Jangan Terlalu Banyak Perubahan

Two-young-sisters-sitting-in-the-back-of-a-car-that-is-packed-for-vacation
Preview
 Walau sedang berlibur, sebisa mungkin ikuti rutinitas anak-anak saat sedang berada di rumah. Tetap ikuti waktu istirahat, mandi, bermain dan makan sehari-hari.

Begitu juga dengan makanan, sebaiknya sediakan makanan yang biasa anak-anak konsumsi sehari-hari, sehingga membuat mereka tetap lahap untuk memberikan energi untuk beraktifitas. Hal ini dapat mengurangi kadar stres pada anak dan dapat menikmati liburan dengan nyaman.

Sediakan Waktu Santai

baby beach
Preview
  Anak-anak butuh waktu untuk bermain dan berlari-lari saat berlibur, untuk mengalihkan kelebihan energi yang dimiliki dan mengurangi rasa jenuh. Jangan lupa menjadwalkan waktu khusus bagi anak-anak untuk bermain dan bersantai untuk kedua orang tua.

Jangan tunda berlibur bersama anak-anak karena manfaatnya baik bagi perkembangan mentalnya maupun menjaga kedekatan antar anggota keluarga. Mumpung sedang menghabiskan waktu bersama, nggak ada salahnya mendokumentasikan setiap momen seru yang kalian alami. 

Berita Terkait:

populerRelated Article