Sponsored
Home
/
Lifestyle

Trik Cepat Nikah Dalam 2 Tahun

Trik Cepat Nikah Dalam 2 Tahun
Preview
Ruben Setiawan24 January 2017
Bagikan :

Saat membicarakan pernikahan, selalu ada hal tentang keuangan yang harus dibahas, karena pernikahan memang membutuhkan dana khusus. Sebelum jauh ke tahap ini, awalnya semua pasangan akan menjalani tahap perkenalan terlebih dulu. Kemudian mereka saling menyukai dan mulai memiliki rencana untuk menikah. Banyak pasangan yang sudah kejar setoran untuk sama-sama mewujudkan pernikahan yang mereka inginkan.

Jika anda dan kekasih sudah mulai memiliki rencana untuk menikah, sebaiknya mulai untuk membuat anggaran persiapan dari sekarang. Tidak perlu mengajukan pinjaman seperti ke bank terlebih dulu, anda berdua bisa memulainya dengan berhemat saat masih menjalani masa pacaran. Jika saja makan di luar setiap harinya bisa dikurangi, nonton ke bioskop tidak usah menjadi hal yang wajib, sedikit demi sedikit anda berdua bisa mengumpulkan uang untuk pernikahan nanti.

Berikut ini ada 5 hal yang sifatnya boros yang harus dihindari saat  anda dan pasangan dalam tahap berpacaran dan menuju rencana pernikahan :

1. Biaya Makan Malam Selama 2 tahun, ternyata Setara harga sewa Gedung Pernikahan

Preview

Gedung pernikahan adalah suatu tempat yang sering dijadikan alternatif pilihan oleh pasangan yang akan menikah di luar tempat tinggal. Gedung pernikahan biasanya dapat disewa sesuai kebutuhan. Gedung pernikahan juga umumnya lebih luas daripada di rumah pribadi. Harga sewa gedung tergantung dari luas gedungnya itu sendiri. Untuk bisa mengumpulkan uang sewa gedung, anda dan pasangan bisa menghemat biaya makan malam. Bayangkan jika setiap makan malam harus menghabiskan Rp100.000, dan melakukan kencan untuk makan malam sebanyak 96 kali, jika dalam 2 tahun anda sudah bisa memiliki uang untuk menyewa gedung pernikahan.

2. Menghemat Biaya Nonton Bioskop, Anda bisa membeli Souvenir Pernikahan

Preview

Kegiatan kencan biasanya,  anda berdua juga sering menghabiskan waktu dengan menonton film di bioskop. Berbeda bioskop biasanya berbeda juga tarif untuk menonton film di sana. Jika di estimasikan biaya nonton film ini per orang Rp50.000, dan anda dengan pasangan pergi untuk nonton 2 kali sebulan, maka selama 2 tahun biaya yang dihasilkan mungkin sudah bisa untuk membeli souvenir pernikahan.

3. Uang Transport Untuk Kencan

Preview

Kencan juga membutuhkan biaya untuk transportasi. Jika saja anda dan pasangan sering pergi berkencan dengan menggunakan transportasi umum, dalam sebulan coba saja hitung berapa kali pergi berkencan dengan menumpang bus. Lalu rata-rata budget untuk naik bis berapa dan jika dikalikan selama 2 tahun, maka jumlahnya tentu sudah cukup banyak. Jika pasangan anda memiliki kendaraan pribadi, biaya bensin juga harus diperhatikan. Jika bisa berhemat, sudah cukup uang yang terkumpul untuk pernikahan.

4. Memperlancar Komunikasi Memerlukan Pulsa

Preview

Melakukan Komunikasi dengan pasangan kita adalah hal yang wajib yang dilakukan oleh semua pasangan. Apalagi jika anda dan pasangan menjalani hubungan jarak jauh, komunikasi ini penting untuk menentukan arah hubungan itu. Untuk berkomunikasi lewat ponsel, kita membutuhkan pulsa, baik itu pulsa paket data maupun pulsa untuk menelepon. Jika pengeluaran ini dihemat, selama 2 tahun anda bisa mengumpulkan uang untuk menyewa baju pengantin dan make up.

5. Memberi Hadiah Untuk Pasangan

Preview

Memberikan hadiah untuk pasangan tentunya mampu meningkatkan rasa sayang anda kepada pasangan masing-masing. Untuk memberinya hadiah, biasanya anda akan bertanya apa yang menjadi kesukaanya. Tidak sedikit juga, pasangan yang memberikan hadiah seperti emas dan perak sebagai hadiah spesial yang budgetnya cukup lumayan. Semua pengeluaran hadiah ini, jika bisa dihemat tentunya jika bisa mengumpulkan uang untuk menjelang pernikahan.

Kurangi Pacaran dan Mulai Tentukan Masa Depan Anda Berdua

Beberapa hal di atas mungkin terkesan membatasi kegiatan pacaran anda dan pasangan, namun kembali kepada diri sendiri, apakah tujuan hubungan kalian berdua ini akan dilanjutkan ke tahap yang serius. Masa depan adalah kehidupan sebenarnya yang anda dan pasangan akan jalani, kenapa tidak jika sudah direncanakan dari sekarang.

Preview

 

Berita Terkait:

populerRelated Article