Home
/
Headline

Trik Membuat Telur Mentah Lebih Tahan Lama

Trik Membuat Telur Mentah Lebih Tahan Lama

Wida Kriswanti01 February 2017
Bagikan :

Telur mentah utuh yang disimpan di suhu ruang hanya akan bertahan kurang lebih dua minggu. Bila kebetulan Anda mempunyai stok telur yang terlalu banyak dan tidak ada rencana digunakan dalam waktu dekat, cara menyimpan telur satu ini boleh banget dipraktikkan. 

Jika selama ini telur hanya di simpan di bagian pintu lemari es, maka agar lebih tahan lama, telur bisa disimpan dalam bagian freezer. Akan tetapi, seperti dilansir Mashed, telur tidak boleh disimpan utuh dengan kulitnya. 

Cairan telur yang membeku (dan biasanya berubah bentuk) akan membuat kulit telur retak atau bahkan pecah. Kondisi seperti ini tentu akan membuat telur terkontaminasi bakteri. 

Maka yang harus Anda lakukan adalah memecahkan terlebih dulu telur, kemudian kocok lepas. Siapkan cetakan es batu, tuang campuran telur ke dalamnya sebanyak 3 sendok makan untuk tiap petak cetakan. Setelah itu, masukkan cetakan es batu yang sudah terisi campuran telur ke dalam plastik freezer bag

Jika ingin memisahkan antara putih dan kuning telur, maka masukkan putih telur sebanyak dua sendok makan untuk tiap petak cetakan. Sedangkan kuning telur cukup satu sendok makan untuk tiap petak cetakan. 

Khusus untuk kuning telur, perlu ditambahkan sedikit garam atau gula untuk menjaga teksturnya.   

(wida/wida)

populerRelated Article