Turut Berduka, Presiden Jokowi Kenang Sosok dan Ucapan Sutopo Purwo Nugroho
Presiden Joko Widodo turut berduka atas kepergian Kepala Pusat Data, Informasi, dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Sutopo Purwo Nugroho.
Diketahui pria yang dikenal ramah dan baik itu menghembuskan napas terakhirnya di Guangzhou, China pada Minggu (7/7) pukul 01.00 waktu China atau 02.00 WIB.Sutopo Purwo Nugroho meninggal setelah setahun berjuang melawan kanker paru-paru stadium IV yang dideritanya. Lewat Instagramnya, Presiden Jokowi mengungkap rasa duka citanya.
Dalam postingannya, Jokowi membagikan foto kenangannya bersama mendiang Sutopo Purwo Nugroho saat melayani awak media yang meliput. Terlihat Jokowi dan Sutopo begitu bahagia sambil tertawa.
"Innalillahi wa inna ilaihi rajiun. Turut berduka atas berpulangnya ke Rahmatullah, Bapak Sutopo Purwo Nugroho di Guangzhou, menjelang dini hari tadi," tulis akun Instagram @jokowi di keterangannya.
Di mata Presiden Joko Widodo, sosok Sutopo Purwo Nugroho merupakan pribadi yang mendedikasikan dirinya untuk orang banyak. Dalam unggahan itu pula, Jokowi mengenang ucapan Sutopo yang paling diingatnya.
"Almarhum Pak Sutopo Purwo Nugroho adalah seorang yang hidupnya didedikasikan untuk orang banyak. Sampai menjelang akhir hayatnya sebagai Kepala Pusat Data, Informasi, dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana, ia mengabarkan dengan cepat kejadian bencana alam gempa bumi, longsor, tsunami, atau kebakaran yang terjadi di pelosok negeri agar kita waspada dan tidak kebingungan," sambungnya.
"'Hidup itu bukan soal panjang pendeknya usia, tapi seberapa besar kita dapat membantu orang lain,' kata Pak Sutopo, suatu ketika. Dan ia mengamalkan kalimat itu dengan baik," lanjut Jokowi.
Tak lupa, Presiden Joko Widodo menyertakan doa untuk almarhum Sutopo Purwo Nugroho.
"Selamat jalan, Pak Sutopo. Semoga amal ibadahmu diterima di sisi Allah SWT, dan keluarga yang ditinggalkan diberiNya kekuatan dan kesabaran. Amin ya rabbal alamin," tandas Presiden Jokowi.
(dika / gur)