icon-category Gadget

Unboxing Samsung Galaxy M21: Beli Ponsel Rp 3,2 Juta Dapatnya Apa Aja?

  • 23 May 2020 WIB
Bagikan :

Uzone.id - Belum lama ini Samsung merilis Galaxy M21 dengan harga Rp 3,2 juta. Selisih sekitar Rp 700 ribu dengan Galaxy M31 yang belum lama ini dirilis.

Di bulan ramadan ini Samsung memang cukup gencar merilis ponsel dan tablet, dan umumnya semua itu merupakan seri menengah dan untuk pasar entry level. Terakhir produsen asal Korea Selatan itu merilis Galaxy M21. 

Galaxy seri M merupakan varian entry level dari jajaran Galaxy. Untuk seri atas Samsung punya seri S, untuk varian tengah ada seri A, dan varian M tepat berada di bawahnya. 

alt-img

Samsung Galaxy M21 dibekali dengan layar super AMOLED 6,4 inci dengan bahasa desain yang Samsung sebut Infinity U Display. Itu loh, notch kecil yang berada di sisi atas layar. 

Untuk menunjang performanya ponsel ini dibekali chipset Exynos 9611 dengan RAM 4GB dan ROM 64 GB. Tapi yang istimewa dari ponsel ini adalah baterainya yang berkapasitas 6.000 mAh dengan dukungan fast charging 15 watt. Persis seperti yang dimiliki M31. 

Di dalam paket penjualannya Samsung sudah menyertakan adapter yang mendukung fast charging tersebut. Ada pula headset, kabel USB, SIM Card ejector, dan manual book soal pengoperasian dasar pada Galaxy M21. Dan seperti seri M lainnya, di Galaxy M21 kalian juga tidak mendapatkan jelly case pada paket penjualannya. 

alt-img

Sekilas secara desain Galaxy M21 ini juga mirip dengan M31. Di bagian belakang kalian akan melihat pemindai sidik jari, dan empat buat kamera yang terdiri dari: Lensa utama 64 MP (f/1.8), kamera ultra wide 8 MP (f/2.2), kamera depth sensor 5 MP (f/2.2), dan kamera macro 5 MP (f/2.4). 

Lagi-lagi sekilas mirip dengan yang ada pada Galaxy M31. Lalu apakah secara kualitas foto juga sama, atau bahkan jangan-jangan performanya juga tak jauh berbeda.

alt-img

Tuliskan di kolom komentar apa saja yang ingin kalian tahu dari Galaxy M21, jawabannya nanti akan kami tuliskan pada artikel selanjutnya mengenai review ponsel ini.

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini