Home
/
Gadget

Update One UI 7 Molor dari Kebiasaan Samsung, Rilis Tahun Depan

Update One UI 7 Molor dari Kebiasaan Samsung, Rilis Tahun Depan
Muhammad Faisal Hadi Putra08 October 2024
Bagikan :

Uzone.id - Dalam acara Samsung Developer Conference 2024, sedikit detail tentang One UI 7 diungkap oleh Samsung. OS berbasis Android 15 ini belum akan dirilis resmi, tapi Samsung menjanjikan perubahan desain yang signifikan ketimbang One UI 6.

“Kami mengembangkan desain baru. One UI 7 akan membawa tampilan baru yang lebih segar untuk seluruh antarmuka,” ujar Sally Hyesoon Jeong, Executive Vice President Team Samsung Electronics, dikutip dari CNET.

Tidak banyak informasi soal One UI 7 yang dibagikan Jeong. Memamerkan desain UI-nya pun tidak. Hanya saja, ia mengatakan bahwa One UI 7 akan memiliki sistem blur dan animasi baru yang lebih mulus dan mudah digunakan.

Katanya, pengguna bakal disuguhkan banyak fitur penyesuaian pada One UI 7. Sistem berbasis Android 15 ini juga menghadirkan kemampuan yang lebih baik agar pengguna bisa bekerja di antar aplikasi dengan lebih mudah lagi.

“Lebih ramping dan mudah digunakan, memberi Anda Home Screen yang rapi, apapun perangkat Galaxy yang Anda gunakan,” lanjutnya.

Preview

Lantas, kapan One UI 7 dirilis? Menurutnya, One UI 7 versi Beta akan tersedia untuk para developer dan pengguna yang berhak di tahun ini. 

Sementara untuk rilisnya, sistem operasi ini akan digulirkan pada awal tahun depan, bareng dengan rilis smartphone flagship terbaru Samsung, kemungkinan Galaxy S25 Series. Bisa saja, suksesor Samsung Galaxy S24 Series itu sudah berjalan di sistem operasi anyar tanpa perlu melakukan update lagi. 

Keluarnya update ke One UI 7 untuk pengguna jauh lebih lambat ketimbang One UI 6. Untuk diketahui, One UI 6 pertama kali disebar pada Oktober tahun lalu, dan big update selanjutnya - One UI digulirkan pada awal tahun ini bersamaan dengan peluncuran Samsung Galaxy S24 Series.

populerRelated Article