“Kalau yang beli aksesori (satuan) itu hanya di motor show saja. Tapi kalau kita gabungkan dengan mobil ya jalan,” jelas Jonfis ketika ditanya perkembangan bisnis aksesori Honda di Tangerang, Kamis (20/4/2017).
Selain menguntungkan buat HPM, varian Prestige juga menjangkau konsumen yang sudah memilih model tertentu tapi ingin lebih mewah. Menurut Jonfis, kini konsumen sudah paham jika ingin membeli aksesori pilihannya adalah Prestige.
Sejak ada Prestige, tawaran produk aftermarket ke konsumen dari diler berkurang. “Itu lebih baik bagi kami, bagi konsumen juga lebih baik, karena tidak lagi ditawarkan barang-barang non genuine yang bisa bikin pemilik mobil jadi kecewa,” ucap Jnofis.
Berita Terkait: