Via Vallen Cover Lagu Blackpink Versi Dangdut Koplo, Ini Kata Rhoma Irama
-
Rhoma Irama angkat bicara tentang aksi Via Vallen meng-cover Ddu-du Ddu-du milik gilrband KPop Blackpink dalam balutan musik dangdut koplo. Rhoma tak masalahkan hal dalam rangka inovasi.
Hanya saja, Rhoma Irama ingin musik dangdut memiliki indentitasnya sendiri. Itu sebabnya ia enggan memenuhi permintaan mengganti lagunya ke dalam Bahasa Inggris, saat tampil di Amerika."Kalau inovasi enggak apa-apa. Cuma sorry nih, dulu waktu tampil di Amerika banyak musisi sana minta untuk di-translate ke Bahasa Inggris. saya bilang no, saya ingin dangdut punya identitas," kata Rhoma Irama di Studio 5 Emtek City, Daan Mogot, Jakarta Barat, Jumat (12/10) malam.
Rhoma melanjutkan, pernah satu ketika musisi luar negeri berkunjung ke rumahnya. Dalam kunjungannya itu, ia mengaku sebagai fans Rhoma, dan menyanyikan lagu Judi.
"Ketika berkunjung ke rumah dia bilang im one of your fans. saya tanya apa lagu favoritmu, dia nyanyiin judi. kalau ditranslate kan jadi gambling, enggak Indonesia lagi," kata Rhoma.
Terkait Via Vallen, sejauh ini Rhoma menilai pelantun lagu Sayang itu memiliki karakter suara yang khas dan berbeda dari penyanyi dangdut wanita lainnya.
"Via Vallen, saya seneng sama suaranya. Karakter suaranya punya sesuatu yang different. Sangat khas, tidak sama seperti yang lain," pungkas Rhoma Irama.
(tov / wida)