icon-category Auto

Wuling Indonesia Dikejar Target Balik Modal

  • 13 Mar 2018 WIB
Bagikan :

Wuling Motors sudah menggelontorkan dana investasi sebesar US$700 juta (Rp9,6 triliun) untuk bersaing di Indonesia. Dana tersebut dimanfaatkan Wuling untuk membangun pabrik seluas 60 hektare di Greenland International Industrial Center (GIIC), Cikarang Pusat, Bekasi, Jawa Barat.

Beroperasi pada pertengahan 2017, pabrik tersebut sudah memproduksi MPV Confero dan Cortez. Terkait model yang sudah dikucurkan, Wuling Indonesia punya target balik modal yang sudah ditentukan pihak prinsipal.

"Ada memang (dikasih target). Tapi tidak bisa kami info. Karena memang rencana kami harus melihat respon masyarakat dan kondisi market," kata Brand Manager Wuling Motors Dian Asmahani di Solo, Jawa Tengah beberapa waktu lalu.

Dian berharap investasi yang sebelumnya dikeluarkan pihak Wuling dapat kembali secepatnya. Ia pun mengakui bahwa pihaknya mendapat target akan hal tersebut dari pusat Wuling Motors di China.

"Cuma memang kami tidak bisa ngomong sekarang mengenai kapan (modal) investasi balik. Karena masih terlalu dini buat kami," jelas Dian.

Melihat pencapaian Wuling di Indonesia saat ini, Dian meyakini bahwa target penjualan di tahun-tahun berikutnya bakal sesuai dengan ekspektasi Wuling Motors. "So far sih kalau dilihat dari penjualan naik ya," ujar Dian.

Pabrik perakitan Wuling memiliki kapasitas produksi sebanyak 120 ribu unit per tahun. Sedangkan jaringan dealer yang tersebar di Indonesia, sudah mencapai lebih dari 50 outlet. Dan jumlahnya akan terus bertambah.

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini