Xiaomi Mi 8 Meluncur, Ini Spesifikasi dan Harganya
Xiaomi, pada Kamis (31/5/2018) di Beijing, Cina meluncurkan telepon seluler pintar premium terbarunya: Xiaomi Mi 8. Gawai anyar ini terdiri dari tiga varian dan seperti biasa, dijual dengan harga relatif terjangkau.
Xiaomi Mi 8, yang diluncurkan bertepatan dengan ulang tahun Xiaomi kedelapan, itu diluncurkan dalam tiga varian. Pertama, Mi 8 biasa yang dibalut bodi kaca dan rangka alumunium.Kedua, versi teratasnya, Mi 8 Explorer Edition, yang juga berbaju kaca dan rangka alumunium. Bedanya pada varian ini, kaca bagian belakang bodi transparan, sehingga pengguna bisa melihat mesin di jeroan ponsel.
Ketiga Mi 8 SE, yang berukuran lebih kecil, memiliki mesin lebih pelan, dan harganya lebih murah.
Xiaomi Mi 8 dan Mi 8 Explorer Edition memiliki layar OLED 6,21 inci dari Samsung. Di bagian atas layar, terdapat poni, tempat kamera berkekuatan 20 megapiksel bersembunyi. Pada bagian belakang, disematkan dua kamera berkekuatan 12 megapiksel.
Dua gawai ini dipacu prosesor Snapdragon 845, dengan RAM 6GB, dan kapasitas memori sebesar 64GB - 256 GB.
Semetara Xiaomi Mi 8 SE, yang memiliki layar AMOLED 5,8 inci, dipacu prosesor Snapdragon 710, ditopang RAM 4GB atau 6GB, dan kapasitas memori 64GB. Gawai ini memiliki dua kamera belakang dengan konfigurasi 12MP dan 5MP.
Xiaomi Mi 8 SE akan dijual seharga 1.799 yuan (sekitar Rp 3,9 juta); Mi 8 biasa akan dihargai 2.699 yuan (sekitar Rp 5,8 juta); sementara Mi 8 Explorer Edition dibanderol di harga 3.699 yuan (sekitar Rp 8 juta).
Harga-harga ini, perlu diingat, adalah harga jual di Cina. Belum diketahui apakah Xiaomi Mi 8 akan diboyong ke Indonesia atau tidak.