icon-category Startup

Zenius Raih Pendanaan Pra-Seri B

  • 11 Jan 2021 WIB
Bagikan :

(Foto: Dok. Zenius Education)

Uzone.id - Setelah sukses meraih pendanaan seri A pada Februari 2020, Zenius kembali mendapatkan pendanaan pra-seri B pada Januari 2021. Zenius menutup putaran pendanaan seri A dari Northstar Group, Kinesys Group, dan BeeNext.

Beberapa waktu lalu, Zenius mendapatkan pendanaan pra-seri B dari Alpha JWC Ventures, Openspace Ventures, dan investor yang sudah tergabung di pendanaan seri A.

Pendanaan pra-seri B sendiri merupakan putaran pendanaan yang dilakukan sebelum pendanaan seri B dilakukan di kemudian hari.

Baca juga: Zenius Raih Pendanaan Seri A Sebesar Rp 260 Miliar

Dalam pernyataan resminya kepada Uzone.id, CEO Zenius Rohan Monga menyatakan, “Pendanaan ini tentunya merupakan hal positif dan akan membantu kami dalam melakukan ekspansi agresif di tahun ini dan menjadikan Zenius sebagai platform edukasi berbasis AI (Artificial Intelligence) di Indonesia.”

Lebih lanjut, Rohan mengatakan bahwa pendanaan tersebut akan digunakan untuk mengembangkan platform Zenius.

Baca juga: Peraih Gelar Unicorn Lokal Selanjutnya: Sektor Edukasi atau Kesehatan?

“Salah satunya adalah melalui pengembangan teknologi kecerdasan buatan (AI). Saat ini Zenius memiliki fitur Automated-Doubt Solving, di mana aplikasi bisa secara otomatis merekomendasikan video dan pertanyaan latihan sesuai dengan gambar yang diambil melalui smartphone siswa,” ungkap Rohan.

Rohan mengatakan bahwa, kelak, tentu lebih banyak inovasi-inovasi teknologi yang akan membantu mewujudkan Indonesia yang cerdas, cerah, dan asyik.

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini