Home
/
Gadget

5 Perbedaan Redmi Note 10 dan Redmi Note 10 Pro Indonesia

5 Perbedaan Redmi Note 10 dan Redmi Note 10 Pro Indonesia
Birgitta Ajeng31 March 2021
Bagikan :

Uzone.id - Xiaomi resmi meluncurkan ponsel mid-range Redmi Note 10 dan Redmi Note 10 Pro di Indonesia, Selasa (30/3). Dari segi desain, keduanya sekilas tampak mirip. Redmi Note 10 dan Redmi Note 10 Pro juga mengusung layar AMOLED.

Meski memiliki beberapa persamaan, Redmi Note 10 dan Redmi Note 10 Pro sebenarnya mempunyai perbedaan signifikan dalam hal spesifikasi. Berikut beberapa perbedaan di antara keduanya.

Bodi

Kedua ponsel ini sama-sama menghadirkan sensor sidik jari yang terintegrasi dengan tombol power. Desain kamera belakang pada keduanya juga tampak baru yang diberi nama Multi Layer.

“Ini bukan modul kamera biasa. Faktanya, Kami menumpuk ketinggian yang berbeda dengan warna yang berbeda, untuk memberikan kesan yang elegan,” ujar Country Director Xiaomi Indonesia Alvin Tse dalam peluncuran Redmi Note 10 Series, Selasa (30/3).

Redmi Note 10 juga mengusung desain 3D Curved. Sementara itu, Redmi Note 10 Pro menghadirkan desain lapisan kaca 3D Curved.

Perbedaan lainnya ada pada warna. Redmi Note 10 memiliki varian warna Lake Green, Onyx Gray Pebble White, sedangkan Redmi Note 10 Pro memiliki varian warna Glacier Blue, Gradient Bronze, dan Onyx Gray.

Baca juga: Tak Cuma Jajaran Mi 11, Xiaomi Juga Rilis Mi Smart Projector 2 Pro

Layar

Redmi Note 10 dan Redmi Note 10 Pro sama-sama mengusung punch hole untuk penempatan kamera selfie.

Kemudian, Redmi Note 10 mengusung layar AMOLED berukuran 6,43 inci dengan tingkat kecerahan maksimum 1100 nits.

Sementara itu, Redmi Note 10 Pro menghadirkan layar 6,67 inci FHD+ AMOLED. Namun, Alvin menyatakan bahwa AMOLED ini tidak sama dnegan Redmi Note 10.

Tingkat kecerahannya maksumim mencapai 1200 nits. Redmi Note 10 Pro juga mengusung layar dengan refresh rate 120Hz dengan 240Hz touch sampling rate.

Kamera

Soal kamera, Redmi Note 10 dan Redmi Note 10 Pro sama-sama mengusung teknologi quad-camera. Perbedaannya ada pada spesifikasi kameranya. Kamera Redmi Note 10 terdiri dari lensa utama 48MP, lensa ultra wide-angle 8MP, lensa makro 2MP dan depth camera 2MP. Kamera selfie ponsel ini beresolusi 13MP.

Sementara itu, kamera Redmi Note 10 Pro terdiri dari lensa utama 108 MP, lensa utra-wide angle 8 MP, lensa macro 5 MP, dan depth camera 2 MP. kamera selfie ponsel ini beresolusi 16 MP.

Baca juga: Rilis Bareng Jajaran Mi 11, Ini Spesifikasi Xiaomi Mi Smart Band 6

Baterai dan prosesor

Soal prosesor, Redmi Note 10 didukung Snapdragon 678 dan Redmi Note 10 Pro didukung Snapdragon 732G. Kemudian, Redmi Note 10 dan Redmi Note 10 Pro memiliki kapasitas baterai masing-masing 5000 mAh dan 5020 mAh. Keduanya didukung fast charging 33W.

Menariknya, baik Redmi Note 10 maupun Redmi Note 10 Pro, keduanya mengusung dual-speaker dan IR Blaster. Redmi Note 10 Pro juga hadir dengan NFC.

Harga

Redmi Note 10 dengan RAM 4GB dan 64GB dijual seharga Rp2,499 juta dengan harga perkenalan online Rp2,399 juta.

Sementara itu, Redmi Note 10 Pro hadir dengan dua varian memori dan harga. Redmi Note 10 Pro varian RAM 6GB dan ROM 64GB dijual seharga Rp3,599 juta dengan harga perkenalan online Rp3,499 juta.

Redmi Note 10 Pro varian RAM 8GB dan ROM 128GB dijual seharga Rp3,999 juta dengan harga perkenalan online Rp3,899 juta.

VIDEO: Unboxing Redmi Note 10 Indonesia

populerRelated Article