10 HP Android Paling Kencang Sedunia, Banyak Dijual di Indonesia

pada 9 bulan lalu - by
Advertising
Advertising

Uzone.id -Salah satu aplikasibenchmarkpopuler yang sering dipakai oleh parareviewer,AnTuTu Benchmarkmerilis daftarsmartphoneAndroid paling kencang untuk bulan Januari 2024. Kira-kira, ada apa saja?

Melalui situs resminya, AnTuTu Benchmark selalu merilis 10smartphonedengan performa paling cepat setiap bulannya. Pada periode Januari 2024,smartphone gamingNubia Redmagic 9 Pro menjadi juaranya.

Smartphoneini mencatatkan skor tertinggi mencapai 2.096.559 poin. Redmagic 9 Pro merupakansmartphoneterbaru yang ditenagaiSnapdragon 8 Gen 3. Adapun unit yang tampil di situs AnTuTu menggunakan RAM 16 GB dan memori internal 512 GB.

Di posisi kedua, adasmartphoneSnapdragon 8 Gen 3 pertama di Indonesia, iQOO 12.Smartphonedengan harga Rp10,9 jutaan itu meraih skor 2.045.064 poin.

Posisi tiga besar masih dikuasai ponsel dengansystem on chip(SoC) Snapdragon 8 Gen 3. Di urutan ketiga, ada Nubia Z60 Ultra skor beda tipis dengan iQOO 12.Smartphonetersebut mendapatkan skorbenchmark2.024.711 poin.

Vivo X100 Projadi satu-satunyasmartphonedengan prosesor MediaTek di daftar ini.Smartphoneyang akan rilis di Indonesia itu ditenagai MediaTek Dimensity 9300 dan mencatatkan skor 1.974.891 poin.

Samsung Galaxy S24 Ultra dengan prosesor Snapdragon 8 Gen 3 for Galaxy masuk ke dalam jajaransmartphonepaling kencang di Bumi periode Januari 2024. Ponsel ini mencetak skor 1.846.680 poin, dan berhasil mengisi posisi kelima.

Secara berurutan dari posisi 6 sampai 10, didominasi olehsmartphoneSamsung. Ada duo Samsung Galaxy S24+ dan Galaxy S24 dengan Exynos 2400 yang mendapatkan skor masing-masing 1.721.185 poin dan 1.624.255 poin.

Kemudian ada Xiaomi 13 dengan Snapdragon 8 Gen 2 yang mendapatkan skor 1.541.517 poin, lalu Samsung Galaxy S23 Ultra dan Galaxy S23+ yang ditenagai Snapdragon 8 Gen 2 for Galaxy dengan skor masing-masing 1.496.078 poin dan 1.492.625 poin.

Berikut daftar lengkapsmartphoneAndroid terkencang sedunia pada Januari 2024 versi AnTuTu Benchmark:

  1. Redmagic 9 Pro - Snapdragon 8 Gen 3 (16/512 GB) = 2.096.559 poin
  2. iQOO 12 - Snapdragon 8 Gen 3 (16/512 GB) = 2.045.064 poin
  3. Nubia Z60 Ultra - Snapdragon 8 Gen 3 (16/512 GB) = 2.024.711 poin
  4. Vivo X100 Pro - MediaTek Dimensity 9300 (16/512 GB) = 1.974.891 poin
  5. Samsung Galaxy S24 Ultra - Snapdragon 8 Gen 3 for Galaxy (12 GB/1 TB) = 1.846.680 poin
  6. Samsung Galaxy S24+ - Exynos 2400 (12/512 GB) = 1.721.185 poin
  7. Samsung Galaxy S24 - Exynos 2400 (8/256 GB) = 1.624.255 poin
  8. Xiaomi 12 - Snapdragon 8 Gen 2 (12/256 GB) = 1.541.517 poin
  9. Samsung Galaxy S23 Ultra - Snapdragon 8 Gen 2 for Galaxy (12/512 GB) = 1.496.078 ppin
  10. Samsung Galaxy S23+ - Snapdragon 8 Gen 2 for Galaxy (8/256 GB) = 1.492.625 poin.