2 Tahun, Kini MAXstream Telkomsel Punya 8,3 Juta Pengguna Aktif Tiap Bulan
Uzone.id- Sejak diluncurkan 2018 lalu, layanan video on demand besutan Telkomsel, MAXstream telah mengalami pertumbuhan yang pesat. Bahkan konten-konten yang disajikan kini kian variatif, mulai dari reality show, konser musik sampai wisuda online.
Menurut GM Digital Content Creation Telkomsel, Aris Sudewo menyebutkan jika saat ini sudah ada sekitar 8,3 juta pengguna aktif bulanan (monthly active users) di MAXstream. Dari sisi download, aplikasi ini telah diunduh sebanyak 30 juta kali di PlayStore maupun AppStore.
"Ini membuktikan jika pengguna menyukai konten-konten yang orisinai karena semua konten di MAXstream original dan beragam. Mulai dari romantis, religius, sampai horor. Sebanyak 30 persen penonton menyukai konten religius, 22 persen konten romansa dan 19 persen konten horor," kata Aris, saat konferensi pers virtual, Rabu, 26 Agustus 2020.
Baca juga:Pakai Telkomsel, Bebas Akses Spotify Premium 3 Bulan
Diakui Aris, dari total pengguna, sebanyak 58 persen masih dikuasai oleh pria. Usia para pengguna MAXStream rata-rata 18 sampai 35 tahun. Total sudah ada lebih dari 10.000 konten video on demand di MAXstream, ditambah 160 aset original dan 62 saluran televisi ternama. MAXStream juga telah bekerja sama dengan 13 platform OTT dan mencatatkan sekitar 55 juta menit waktu menonton setiap bulannya.
Dalam waktu dekat, konten-konten tersebut akan bertambah dari sisi ragamnya, baik dari konten serial orisinal maupun program spesial terbaru. Sejumlah judul serial orisinal dan program spesial yang disiapkan oleh MAXstream meliputi “Passion Project”, “Wisuda Online 2020”, “Konser 25 Tahun Berkarya Melly Goeslaw dan Anto Hoed”, dan “Lebih Dekat dengan Raffi dan Gigi” yang siap ditayangkan mulai Agustus 2020.
“Passion Project” merupakan tayangan berupa kelas online inspirasional yang menghadirkan sejumlah pembicara kenamaan seperti Marchella FP dan Ananda Omesh yang membahas sejumlah topik yang sdang populer di masyarakat, khususnya anak muda. “Passion Project” kini sudah tersedia hanya di aplikasi MAXstream, dengan episode terbaru hadir setiap Kamis pukul 20.00 WIB.
Konten terbaru lain dari MAXstream juga dihadirkan untuk dapat memberikan inspirasi bagi masyarakat Indonesia, yang mana diwujudkan dengan tayangan live streaming “Wisuda Online 2020”. Program spesial tersebut akan menjadi momen berkesan bagi para insan perguruan tinggi untuk merayakan kelulusan di situasi pandemi ini. “Wisuda Online 2020” didukung puluhan universitas di seluruh Indonesia dan akan dihadiri sejumlah pembicara inspiratif dari berbagai latar belakang, mulai dari Presiden RI Joko Widodo hingga Najwa Shihab. Program spesial tersebut akan ditayangkan ekslusif secara langsung melalui aplikasi MAXstream pada 19 September 2020.
Baca juga:Diisukan Mau Investasi ke Gojek, Begini Kata Telkomsel
Di samping itu, MAXstream juga tetap menyajikan unsur hiburan berkualitas dalam ragam koleksi kontennya. Salah satunya adalah dengan menyelenggarakan “Konser 25 Tahun Berkarya Melly Goeslaw dan Anto Hoed”. Acara ini merupakan momen bersejarah bagi penyanyi Melly Goeslaw dan musisi Anto Hoed untuk menampilkan hasil karya inspiratif bermusiknya selama 25 tahun dan akan tayang secara langsung di aplikasi MAXstream pada 28 Agustus 2020. Selain itu, MAXstream juga telah menyiapkan program lainnya yang memungkinkan pelanggan menikmati konser di tengah situasi penuh tantangan ini, mulai dari “Konser Galau – Rossa & Nagita Slavina” (tayang 4 September), “Konser The Baldys – Semesta Bercinta” (tayang 11 September), dan “Whoop Fest” (tayang 17 September).
Hiburan lainnya yang dihadirkan MAXstream sebagai konten orisinal terbaru adalah reality show berjudul “Lebih Dekat dengan Raffi dan Gigi”. Dalam program ini, pasangan artis Raffi Ahmad dan Nagita Slavina bersama putra mereka Rafathar, akan berbagi cerita tentang interaktsi keluarga serta hobi unik hingga berbagai kisah inspiratif yang menghiasi keseharian mereka. “Lebih Dekat dengan Raffi dan Gigi” dapat dinikmati oleh seluruh keluarga di Indonesia mulai 1 September 2020 hanya di aplikasi MAXstream.
Pelanggan setia Telkomsel juga dapat menikmati ragam tayangan MAXstream dengan mengakses paket data MAXStream yang menghadirkan berbagai pilihan paket kuota data dengan harga terjangkau. Paket data MAXstream dapat diaktivasi melalui aplikasi MAXstream, MyTelkomsel, maupun menu akses UMB *363*465#.