Apple Pimpin Pasar TWS di Q1 2021

pada 3 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Ilustrasi. (Foto: Unsplash)

Uzone.id- Pasartrue wireless stereo(TWS) global berhasil tumbuh di kuartal pertama tahun 2021. Dibandingkan dengan tahun lalu yang mengalami penurunan, geliat pasar TWS kali ini jauh lebih baik.

Apple menjadi produsen sukses memimpin pertumbuhan ini. Seperti dikutipUzone.iddariGizmo China, berdasarkan laporanCounterpoint Research, segmen perangkat TWS mengalami pertumbuhan penjualan sebesar 44 persen pada kuartal pertama tahun ini.

Baca juga:3 Hal yang Diharapkan Hadir di WWDC Apple 2021

Dari segi wilayah, China mencatat pertumbuhan tertinggi. Sementara itu, Amerika Utara masih memegang pangsa tertinggi sebesar 57 persen. Apple juga mempertahankan dominasinya di pasar. Akan tetapi, ada penurunan pangsa pasar, karena meningkatnya persaingan dan kurangnya model baru dari TWS yang diluncurkan oleh Apple.

Sementara itu, Xiaomi berada di urutan kedua di pasar TWS. Perusahaan teknologi asal China ini mengalami sedikit penurunan di pasar TWS, jika dibandingkan dengan kuartal sebelumnya.

Baca juga: Lho, Apple Bakal Lemahkan Privasi Pengguna di China?

Di sisi lain, Samsung berhasil menumbuhkan pangsa pasar, bahkan mampu mempersempit jarak dengan Xiaomi.

Terkait pasar TWS secara global, analis senior Liz Lee menyatakan, ”Sekarang saatnya bagi perusahaan untuk bersiap menghadapi perubahan tren permintaan konsumen, karena vaksinasi diharapkan dapat membantu meningkatkan sentimen konsumen di paruh kedua tahun ini.”