Chery Siap Rangkul Pemerintah untuk Bikin Charging Station

pada 2 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Uzone.id - PT Chery Sales Indonesia (CSI) berencana untuk meluncurkan empat model kendaraan listrik baik ituBattery Electric Vehicle(BEV) maupunPlug-in Hybrid Electric Vehicle(PHEV). Keempat produk tersebut akan meluncur mulai dari tahun ini hingga tahun 2024 mendatang.

Harry Kamora selaku Vice President PT CSI menyebutkan salah satu dari produk tersebut adalah OMODA BEV. Chery OMODA BEV akan dirilis pada tahun ini dan rencananya akan dijual pada tahun 2024 mendatang.

Dengan mulai menjual mobil listrik di Indonesia, bagaimana kesiapan Chery untuk fasilitascharging station? Mengingat mobil listrik dipastikan membutuhkan tempat pengecasan. Di sisi lain, fasilitas pengecasan masih belum terlalu banyak di Indonesia.

"Memangcharging stationmenjadi suatu perhatian ya untuk mobil listrik. Kami akan bekerja sama dengan pemerintah RI untuk mendorong kehadiran fasilitas tersebut di berbagai wilayah yang lebih luas," ujar Harry di Jakarta beberapa waktu lalu.

Namun Harry tidak menyebutkan bahwa Chery akan membuat fasilitascharging stationmandiri di seluruh jaringan dealer resmi atau di kawasan tertentu. Padahal dengan hadirnya mobil listrik baru, diharapkancharging stationyang ada di Indonesia semakin banyak disediakan. Sehingga secara perlahan ekosistem kendaraan listrik bisa semakin berkembang.

"Kami akan bekerja sama (dengan pemerintah), apa yang dibutuhkan kami akan coba untuksupport," ucapnya.

Selain OMODA BEV, Chery akan menghadirkan beberapa produk mobil listrik nantinya. Seperti TIGGO 8 Hybrid yang menjadi kendaraan PHEV. Kemudian terdapat dua model Range Extended Electric Vehicle (REEV) yang akan diperkenalkan di tahun depan.

Saat ini berdasarkan data PLN, terdapat 588 unit stasiun pengisian kendaraan listrik umum (SPKLU) pada 257 lokasi di Indonesia. Sementara itu beberapa pabrikan yang menghadirkan mobil listrik memiliki lokasicharging stationmasing-masing di sejumlah area, termasuk di jaringan dealer mereka.