Galaxy Z Fold 3 Hadir Tanpa Tombol Fisik?

pada 4 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Foto: Mika/Unsplash

Uzone.id-- Ponsel layar lipat Samsung yang terbaru, Galaxy Z Fold 3 diharapkan dapat dirilis dalam hitungan bulan. Dari beberapa bocoran yang ada, muncul rumor terbaru yang mengatakan kalau ponsel ini tidak akan memiliki tombol fisik.

Rumor ini berasal dari paten yang baru diterbitkan oleh Samsung. Ditemukan oleh situs LetsGoDigital, paten tersebut menunjukan perangkat yang diklaim sangat mirip dengan Galaxy Z Fold 3.

Dari penjelasan paten tersebut, ponsel akan dikendalikan dengan gerakan dan tombol kapasitif tertanam langsung di bodi samping ponsel sehingga sifatnya tidak bergerak. Desain seperti ini kemudian dianggap dapat lebih nyaman digunakan untuk ponsel layar lipat seperti Galaxy Z Fold 3.

Foto paten: dok. LetsGoDigital / Samsung

Samsung juga dinilai bisa memperluas jumlah kontrol dan fitur yang diakses, baik ponsel dalam kondisi terbentang maupun tertutup atau terlipat.

Paten Samsung ini diajukan pada November 2020, dan seperti biasa, tidak ada jaminan 100 persen hal ini akan terwujud, terutama untuk Galaxy Z Fold 3. Semua akan terungkap saat Samsung merilisnya pada Agustus 2021.

Baca juga:Galaxy Z Fold 3 Pakai Prosesor Snapdragon 888

Sebelumnya, Galaxy Z Fold 3 disebut akan mengusung kamera di bawah layar dan dukungan S Pen. Jika rumor ini benar, tandanya Galaxy Z Fold 3 akan menjadi ponsel layar lipat pertama yang memiliki kamera ‘tersembunyi’ di bawah layar.

S Pen juga disebut akan menemani Galaxy Z Fold 3. Dari rumor yang beredar, S Pen dapat digunakan seperti biasa di atas layar untuk membuat catatan, dan lain-lain. Jika benar, Galaxy Z Fold 3 disebut-sebut akan memiliki S Pen Hybrid yang baru.

Kehadiran S Pen tersebut juga diikuti oleh rumor layar Galaxy Z Fold 3 yang mengusung kemampuan Armor agar tidak mudah tergores. Kemampuan Armor ini juga dipercaya telah disematkan ke bezel dan engsel lipatan ponsel.

Galaxy Z Fold 3 juga tampaknya akan didukung prosesor Qualcomm Snapdragon 888. Ponsel lipat ini juga dikatakan akan berbobot 13 gram. Beratnya diperkirakan lebih ringan dari Galaxy Z Fold 2 yang kemungkinan berbobot 282 gram.