IDN Pictures Siap Garap Film Adaptasi dari Novel ‘Balada Si Roy’

pada 4 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Foto: dok. IDN Media

Uzone.id--Production houseberbasis teknologi milik IDN Media, IDN Pictures mengumumkan rencana terbaru mereka yang diantisipasi para penggemar, yakni menggarap film yang diadaptasi dari novel ‘Balada Si Roy’.

Novel karya Gol A Gong ini memang memiliki banyak penggemar setia, sehingga hal ini dipercaya akan menjadi daya tarik tersendiri bagi IDN Pictures untuk menggarapnya ke layar lebar.

IDN Pictures yang dipimpin oleh sineas ternama Fajar Nugros dan produser Susanti Dewi ini meyakini kalau alur cerita adalah unsur penting dari sebuah buku agar layak diadaptasi menjadi film.

Baca juga:Nonton Film Indihome Cinema di Indibox, Bayarnya Bisa Pakai Dompet Digital

“Sebuah buku dianggap layak untuk difilmkan karena alur ceritanya menarik, lika-likunya mampu mencuri perhatian pembaca. Pada intinya, pesan yang disampaikan oleh buku itu harus kuat, sehingga bisa difilmkan, serta pesan kuat yang dapat diilhami oleh banyak orang,” ungkap Nugros dalam keterangan resminya yang diterima Uzone.id.

Kendati begitu, dari kacamata perfilman, menurut Santi tetap akan ada penyesuain elemen dari buku saat hendak diangkat ke layar lebar.

“Tentu ada elemen dari buku yang akan berubah. Biasanya hal ini dilakukan untuk menyesuaikan, seperti aspek durasi film dan penggambaran latar belakang. Misal, ‘matanya sangat teduh bagai lautan biru’. Nah, ini ‘kan perlu penyesuaian agar esensi karakter dan cerita dari buku tetap ‘hidup’ di dalam film,” imbuh Susanti.

Baca juga:Tips Bikin Video Mirip Film Bioskop Pakai S Pen Galaxy Note 20 Ultra

Demi membangun ketertarikan penonton, Nugros merasa harus tetap mengkomunikasikan rencana ini kepada para pembaca bahwa buku yang mereka sukai, karakter yang selama ini mereka cintai akan dihidupkan melalui media baru, yakni film.

“Perasaan excited dari para pembaca harus diikuti oleh kualitas film yang baik. Maka, film tersebut bisa menuai kehebohan baru dan mengundang orang-orang yang bahkan belum mengetahui novelnya agar ikut menonton filmnya,” tutur Nugros.

Seperti yang diketahui, IDN Pictures resmi diluncurkan oleh IDN Media pada 12 Mei 2020 setelah mengakuisisi perusahaan film independen bernama Demi Istri Production yang didirikan pada 2013 oleh Nugros dan Susanti.

Setelah diakuisisi, Nugros dan Susanti bergabung ke IDN Media untuk memayungi IDN Pictures.