Kekuatan Belieber Indonesia yang Bikin Ludes Tiket Justin Bieber
Uzone.id- Justin Bieber sudah bersiap bikinBeliebershisteris sampai terkencing-kencing dengan penampilan Justice Word Tour Show in Jakarta di Stadion Madya Gelora Bung Karno pada 3 November 2022 nanti.
Meskipun masih 7 bulan lagi konser Justin Bieber dihelat, namun euforianya luar biasa di dunia nyata maupun dunia maya.
Diketahui, Justin Bieber kini sudah berusia 28 tahun. Namun, aura keartisannya belum juga pudar.
Bukan Justin Bieber juga kalau gak ada drama jelang konser kedua di Indonesia. Promotor PK Entertainment telah mengumumkan di akun Twitter @JusticeTourNews beberapa jam yang lalu bahwa situs resmi pembelian tiket Justin Bieber telah mengalamicrash.
Promotor membuka penjualan tiket di situs Blibli danjustinbieberjakarta.com.
BACA JUGA:Berapa Harga Tamparan Will Smith ke Chris Rock Kalau Jadi NFT?
"Situs untuk membeli tiket pertunjukan Justin Bieber World Tour Justice in Jakarta, Indonesia telah crash karena lalu lintas yang padat,"tulis PK Entertainment.
Tak berselang lama, PK Entertainment memberikanupdatepenjualan tiket Justin Bieber bahwa tiket sudahsold outuntuk semua kategori.
"@justinbiebers Justice World Tour show pada 3 November 2022 di Jakarta, Indonesia officially SOLD OUT!",tulis mereka.
Bahkan,keyword"SOLD OUT" saja sampai mencapai lebih dari 73 ribu twit dan menempati Trending Topic wilayah Indonesia di Twitter.
Pihak Blibli.com pun ikut merespons atas ludesnya tiket konser Justin Bieber yang membuat banyak orang emosi dan mengeluh tidak mendapatkan tiket sama sekali.
"Kami memohon maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi dan berterima kasih untuk antusiasme yang sangat luar biasa dari para Beliebers. Kami berupaya keras memberikan pelayanan terbaik khususnya bagi para Beliebers untuk bisa mendapatkan tiket dan informasi terkait konser Justin Bieber – Justice World Tour Jakarta melaluiwww.justinbieberinjakarta.com," ungkap VP Public Relations Blibli, Yolanda Nainggolan saat dihubungiUzone.id, Selasa (29/3).
Ia melanjutkan, "kami terus berkoordinasi untuk memastikan minat atas hal ini bisa terakomodir dengan baik."
Masih sama ketika dia berusia 17 tahun ketika menggelar konser pertamanya di Indonesia atau tepatnya di Sentul Internasional Convention Center (SICC) pada 23 April 2011 silam.
Saat itu,Beliebersyang masih di bangku SD hingga sudah bekerja di kantoran antusias banget untuk menonton aksi idolanya di SICC.
BACA JUGA:Tips Aman dari Tukang Tipu Siber yang Manfaatin Momentum Ramadan
Tak cuma itu, para selebriti Indonesia pun tak mau kalah dengan 'demam' Justin Bieber yang terkenal berkat lagu 'Baby'.
Kita bisa lihat jejak digital Raffi Ahmad mengajak kekasihnya, Yuni Shara, saat itu datang konser penyanyi kelahiran Kanada itu. Ada juga almarhum Julia Perez ikut larut dalam pesta konser Justin Bieber.
Penjualan tiket Justin Bieber oleh promotor Marygops Studios pun penuh drama.Belieberbanyak yang susah mendapatkan tiket hingga harga tiket melambung tinggi setelah berada di tangan calo.
Kebetulan ketika Justin Bieber konser di SICC, tempat tinggal saya gak jauh darivenue. Para penonton yang datang cukup disulitkan dengan banyaknya massa yang berkerumun di areavenue.
Beberapa penonton dari kalangan anak-anak yang belum memiliki tiket bahkan ngotot tetap datang dengan berharap bisa membeli dari calo. Tentu saja, kalau sudah calo yang jual tiket, harganya bisa mencapai belasan juta.
Ada juga cerita dari artis Titi Kamal yang kena tipu saat membeli tiket Justin Bieber. Dia mengaku sudah transfer kepada seseorang yang menawarkan tiket, namun tiket yang harga resminya Rp750 ribu itu tak kunjung tiba.
PK Entertainment sendiri menyediakan 20 ribu tiket dengan varian harga untuk 8 kategori, sebagai berikut (harga sebelum pajak dan admin fee):
- CAT 5 - Rp1,5 juta
- CAT 4 - Rp 2,4 juta
- CAT 3 - Rp 3,4 juta
- CAT 2 - Rp4,4 juta
- CAT 1 - Rp6 juta
- VIP CAT 3 (Hold On VIP Pacakage) - Rp5,250 juta
- VIP CAT 2 (Peaches VIP Package) - Rp6,26 juta
- VIP CAT 1 (Ghost VIP Package) - Rp8,5 juta.
VIDEO: Community Week - Ngobrol Bareng Ternak NFT, Anak Kuliahan Udah Melek NFT