Low MPV Terlaris di Indonesia, Duet Gokil Avanza-Veloz

pada 2 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Uzone.id-Meski saat ini mobil-mobil baru dengan berbagai jenis bermunculan, namun dominasi low MPV di Indonesia gak juga meredup, malah makin menjadi.

Apalagi kalau melihat capaian duet gokil Toyota dengan andalan Avanza-Veloz terbaru mereka yang begitu mendominasi segmen low MPV.

Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), total penjualan gabungan Toyota Avanza-Veloz sepanjang September 2022 tembus 10.266 unit. Catatan yang jarang terjadi, apalagi semenjak pandemi.

BACA JUGA: Suzuki S-Cross Pensiun, Grand Vitara Siap Gantikan

Kondisi unik lain, sang pendatang baru Hyundai Stargazer, bintang barunya Hyundai, ternyata masih harus jauh lebih ngebut lagi untuk mengejar Avanza, atau minimal menyaingi Mitsubishi Xpander.

Kemudian ada Wuling Confero, yang ternyata masih bertaji dengan mengalahkan Honda Mobilio dan juga Nissan Livina.

Sementara Suzuki, dengan jagoan barunya Ertiga hybrid, bermain anteng di posisi tengah dengan catatan penjualan sebanyak 725 unit.

Sepanjang sejarah, sejak Avanza diluncurkan, baru nama Mitsubishi Xpander yang berhasil menggusur low MPV jagoan Toyota tersebut. 

BACA JUGA: Wuling Mini EV Cabrio Dijual Rp180 Jutaan, Sudah Dipesan 150 Ribu Unit

Mobil Low MPV terlaris September 2022:

All New Avanza: 6.855 unit
All New Veloz: 3.411 unit
Mitsubishi Xpander: 3.282 unit
Hyundai Stargazer: 2.839 unit
Daihatsu Xenia: 2.722 unit
Suzuki Ertiga dan Ertiga Hybrid: 725 unit
Wuling Confero S: 627 unit
Honda Mobilio: 57 unit
Nissan Livina: 15 unit