Masih Banyak WFH, Zoom Rombak Tampilan Video Call

pada 3 tahun lalu - by

Ilustrasi Zoom/Foto: dok. Unsplash

Uzone.id-- Sudah setahun lebih kultur kerja dan cara interaksi manusia berubah sejak ada pandemi. Layanan telekonferensi seperti Zoom menjadi solusi paling mudah untuk melakukan meeting dan berbincang, tentunya dengan tampilan antarmuka yang dibikin sedemikian sederhana.

Selama ini, kita sudah hafal betul bagaimana tampilan kegiatanvideo callberlangsung, khususnya saat menggunakan Zoom. Semua memang serba praktis, namun Zoom ingin menyegarkan tampilan ini agar tampil beda.

Zoom mengumumkan fitur baru yang diberi nama Immersive View. Fitur ini mengambil sumber video dari para partisipan dan menempatkan mereka ke lingkungan baru. Sebelumnya Zoom hanya mengizinkan para pengguna mengubah latar belakang atau virtual background dan pengaruhnya hanya ke si pengguna itu saja.

Baca juga:Cara AtasiBurnoutSaat WFH ala Bos Zoom

Nah, dengan Immersive View, fitur ini justru akan membuat seolah-olah semua partisipan telekonferensi berada atau duduk di satu tempat yang sama.

Tampilan baru di Zoom saat mengaktifkan Immersive View/dok. Zoom

Hostrapat dan webinar dapat memilih Immersive View seperti halnya mereka memilih pembicara atau Gallery View. Ketika mengaktifkan Immersive View, host akan memiliki opsi untuk menempatkan para partisipan secara otomatis maupun manual ke dalam tampilan virtual yang telah ditentukan,” ungkap juru bicara Zoom, seperti dikutip dariUbergizmo.

Ia melanjutkan, “hostjuga bisa memindahkan partisipan di sekitar tampilan baru ini, serta mengatur ukuran foto mereka sesuai selera.”

Immersive View nantinya bisa diakses oleh akun gratis serta berbayar. Yang jelas, cukup satu orang yang mengaktifkan fitur baru ini. Jika ingin mencoba Immersive View, pengguna harus menggunakan aplikasi Zoom versi terbaru.