Mengenal Inrate, Sistem Televisi Rating BerbasisBig Data Analytic

pada 5 tahun lalu - by

(Bincang-bincang usai seminar Mengupas Televisi Rating di Indonesia oleh Inrate/Birgitta Ajeng)

Uzone.id- Bicara soal rating selalu identik dengan televisi. Menurut Achjuman A. Achjadi dari Dattabot, salah satu perusahaanbig data, rating adalah untuk mengukur data kepermisaan. Ada beberapa perusahaan yang menyediakan data rating televisi di Indonesia, salah satunya yaitu Inrate.

Inrate adalah sistem televisi rating yang mengombinasikan teknologi pengumpulan data termutakhir dengan metode penelitian aktual yang diolah olehIndonesia Strategic Institute, lembaga kajian ternama di Indonesia.

“Inrate merupakan metode lain. Yang akan kita lakukan adalah kolaborasi antara teknologi, riset, dan semua adalah produk lokal,” ujar Hartana, CEO Inrate, dalam seminar bertemaMengupas Televisi Rating di Indonesiaoleh Inrate, di Jakarta, Selasa (13/11/2018).

Baca:Line Indonesia Meluncurkan Stiker Eksklusif Jonatan Christie

Lebih lanjut, Hartana mengatakan, “Kemudian kami lebih mengedepankan kualitas, maka kami ada pendekatanbig data analytic, sehingga lebih presisi dalam memberikaninsight.”

Di samping itu, metode Inrate bersifat transparan, dapat diaudit, serta melibatkan 3200 responden yang datang dari berbagai kelas sosial dan tersebar di sepuluh pusat metropolitan di Indonesia.

“Kalau berdasarkan penonton Usee TV itu sudah ada di seluruh Indonesia. Kemudian kami akan tambah dengan data digital, kemudian kami olah denganbig data analytic.Kalau memang harus menggunakan survei panel kami juga sudah menggunakan perangkatTV Rhyme,” ujar Hartana.

Baca:5 Hal tentang Ponsel Layar Lipat Samsung yang Harus Kamu Tahu

Inrate memfasilitasi stasiun televisi, agensi, dan para pengiklan untuk mendapatkanraw databeserta intrepretasinya, dan dilengkapi dengan rekomendasi untuk memutuskan strategi bisnis terbalik.

Di samping itu, Inrate selaku konsorsium lokal Indonesia turut menjaga keamanan data nasional dan menegakkan kedaulatan informasi.

Ketika ditanya, apakah Inrate menjadi pilihan lain dari Nielsen? Hartana mengiakan. “Lebih ada pembanding,” kata Hartana.

Baca:Seperti Apa Kecanggihan Internet of Things?

Yang membedakan, yaitu Inrate memilikireal user, data digital, dan melakukan riset denganbig data analytic. “Kami juga mengolah data video,” tambah Hartana.

Karena itu, hasil penelitian Inrate dapat digunakan sebagai basis informasi pemetaan preferensi dan kebutuhan masyarakat sebagai pengguna media yang akurat.

Pemetaan perilaku konsumen oleh Inrate dapat digunakan pemerintah sebagai masukan untukstakeholderindustri pertelevisian dalam menyajikan tayangan yang memenuhi kebutuhan masyarakat serta memiliki kualitas tinggi.