Pertama Kalinya, Pangsa Pasar Apple Merosot Dikalahkan Xiaomi

pada 4 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

 Ilustrasi iPhone (Foto: Uzone.id/Hani Nur Fajrina)

Uzone.id-- Pandemi Covid-19 turut menghantam penjualan ponsel pintar, tak terkecuali iPhone. Hal ini membuat pangsa pasar Apple merosot ke peringkat empat global dibalap oleh Xiaomi.

Terhitung pada kuartal ketiga 2020 yang berakhir pada September kemarin, lembaga riset Gartner mencatat Apple hanya mengapalkan sekitar 40,6 juta unit iPhone. Hal ini menandakan pangsa pasar perusahaan yang berada di angka 11,1 persen skala global.

Angka tersebut mengalami penurunan sebesar 0,6 persen dari periode yang sama pada 2019 dan membuat Apple merosot dari peringkat ketiga dunia menjadi di peringkat empat.

Menariknya, Apple dipecundangi oleh Xiaomi.

Baca juga:Xiaomi Mi 11 dan 11 Pro Meluncur Januari 2021?

Gartner mencatat Xiaomi mengalami lonjakan penjualan sampai-sampai berhasil membalap Apple untuk pertama kalinya dengan pertumbuhan sebesar 34,9 persen. Xiaomi tercatat berhasil menjual sekitar 44,4 juta unit selama Q3 2020 dan membuat pangsa pasarnya berada di peringkat ketiga dunia, mencapai 12,1 persen.

Peringkat pertama masih dipegang oleh Samsung yang berhasil mencatat pertumbuhan pada Q3 2020 ini dengan penjualan produk mencapai 80,8 juta unit, naik 2,2 persen dari Q3 2019. Performa Samsung yang masih impresif ini membuat pangsa pasar perusahaan asal Korea Selatan ini berada di angka 22 persen, hampir dua kali lipat dari Apple.

Hal menarik lainnya datang dari Huawei yang sebetulnya mengalami penyusutan sebanyak 21,3 persen secara tahunan, perusahaan China ini tetap bertengger di posisi kedua dengan penjualan mencapai 51,8 juta unit ponsel skala global. Hal ini membuat pangsa pasar perusahaan berada di angka 14,1 persen.

Baca juga:Apple Main TikTok Demi iPhone 12 Mini

Sementara itu Oppo berada di urutan kelima dengan penjualan produk sebanyak 29,9 juta unit dan pangsa pasar di angka 8,2 persen. Angka tersebut mengalami penurunan sekitar 2,3 persen dibandingkan Q3 2019.

MengutipApple Insider, secara keseluruhan penjualan ponsel pintar global anjlok sekitar 5,7 persen jika dibandingkan periode sama di 2019 yang disebabkan oleh pandemi. Meski begitu, para analis memprediksi situasi ini akan terus membaik seiring perekonomian yang juga semakin pulih kembali.

“Konsumen membatasi pengeluaran mereka karena adanya lockdown, dan situasi ini pada dasarnya kian membaik sekarang. Penjualan ponsel pintar global mengalami pertumbuhan yang cukup dari Q2 ke Q3 2020 karena adanya permintaan terpendam dari kuartal sebelumnya,” jelas Senior Research Director Gartner, Anshul Gupta.

VIDEO: Unboxing + Review Singkat iPhone 12 Pro Max