Realme Pad Mini Dirilis, Harganya Mulai Rp1,9 Jutaan!

pada 2 tahun lalu - by

Uzone.id– Perangkat tablet ukuran mini dari Realme akhirnya dirilis ke pasaran. Realme Pad Mini dibanderol mulai Rp1,9 jutaan dan begitu jelas menyasar konsumen yang ingin mencicipi pengalamanbasictablet dengan harga terjangkau.

Realme Pad Mini mengusung desain ultra-tipis dengan ketebalan hanya 7,59 mm. Desain tablet mini ini dibalut aluminium agar tampil tetap elegan.

Meski mini, Realme Pad Mini ini mengusung layar LCD HD 8,7 inci dengan rasio screen-to-body 84,59 persen. Setidaknya tampilan seperti ini nggak membuat tablet ini terasa sumpek dan menghilangkan esensi tabletnya.

Pada bodi belakang tablet disematkan kamera utama 8 MP. Dengan kamera ini, pengguna dapat mengambil foto dan merekam video dengan resolusi HD (1080p).

Diotaki prosesor Unisoc T616 pabrikan 12nm dan CPU dengan frekuensi 2,0 GHz yang diklaim dapat menghemat energi baterai menjadi lebih efisien.

Baca juga: Rekomendasi 10 Ponsel 5G Murah di Indonesia

Dari sisi ruang penyimpanan, Realme Pad Mini membawa ROM 64 GB yang dapat diperluas sampai 1 TB, serta kapasitas baterai 6.400 mAh denganfast-charging18W yang diklaim dapat bertahan 8 jam untuk bermain game non-stop dan nonton video 15 jam.

Membayangkan ada tablet ukuran minimalis dengan harga ramah di kantong rasanya langsung terpikirkan ini dapat menjadi perangkat yang dimanfaatkan oleh anak-anak.

Baca juga: Realme Kepincut Rilis Ponsel 5G Harga Sejutaan

Berkaitan dengan itu, Realme Pad Mini menghadirkan Google Kids Space, pengaturan antarmuka khusus yang fokus pada pengguna anak. Selama ini, Google Kids Space dianggap berguna mengingat anak-anak zaman sekarang sudah akrab dengan teknologi.

Realme menghadirkan Pad Mini ini dalam 2 varian, yaitu koneksi WiFi dan koneksi LTE. Berikut detail harganya:

Realme Pad Mini koneksi WiFi:

  • RAM 3 GB + memori 32 GB: Rp1,999 juta
  • RAM 4GB + memori 64 GB: Rp2,49 juta

Realme Pad Mini koneksi LTE:

  • RAM 3 GB + memori 32 GB: Rp2,699 juta
  • RAM 4 GB + memori 64 GB: Rp2,99 juta