Samsung Galaxy S22+ & S22 Ultra Punya Warna Baru yang LebihFresh
Uzone.id -Varian warna baru dari Samsung Galaxy S22+ dan S22 Ultra telah hadir di Indonesia. Warna-warna ini cuma bisa didapatkan secara eksklusif melalui situs resmi Samsung Indonesia.
Samsung Galaxy S22 Ultra memiliki tiga opsi warna yang baru. Graphite yang kelihatan elegan dengan warna hitam yang tak terlalu gelap, Sky Blue yang cantik seperti biru langit, serta Red yang terlihat segar daneye-catching.
Seluruh warna tersebut melapisi bodi kaca Samsung Galaxy S22 Ultra. Menariknya, kelir warna tersebut diberikan juga pada S Pen di masing-masing varian agar tampil senada.
Cuma satu varian RAM dan memori yang disediakan untuk model warna yang baru, yaitu 12 GB dan 256 GB. Soal harga, Samsung Galaxy S22 Ultra Graphite, Sky Blue atau Red dijual Rp18.999.000.
Baca juga:Fitur S22 Ultra Apa yang Digunakan Dalam Proses Film ‘Seperti Sediakala?
Samsung memberikan bonus berupaearphoneTWS Galaxy Buds Live dan juga Samsung Care+ selama 6 bulan sebagai jaminan keamanan.
Lain hal dengan Samsung Galaxy S22+ yang hadir dengan warna Violet atau ungu muda yang dipadukan dengan warna emas pada bingkai bodi dan kameranya. Kemudian ada varian Sky Blue seperti biru langit yang cantik apalagi ditambah warna putih pada pinggiran bodi dan kamera.
Sama halnya, warna yang baru cuma ada pada varian RAM 8 GB dengan memori penyimpanan 256 GB. Samsung menjual Galaxy S22+ Sky Blue dan Violet dengan harga Rp15.999.000, gratisearphoneTWS Samsung Galaxy Buds bagi konsumen yang membelinya.
Spesifikasi Masih Sama
Tak ada ubahan berarti selain warna yang kini lebih ciamik. Samsung Galaxy S22+ dan S22 Ultra tetap ditenagai prosesor Snapdragon 8 Gen 1 yang baru dengan RAM berjenis LPDDR5 dan memori penyimpanan bertipe UFS 3.1.
Samsung Galaxy S22 Ultra jadi varian tertinggi dengan layar yang lebih canggih dan telah mendukung S Pen. Layar ponsel ini berjenis Dynamic AMOLED 2X generasi terbaru dengan ukuran 6,8 inci yang punya lengkungan di tepiannya.
Resolusi layarnya Quad HD+ denganrefresh rate120Hz yang adaptif dan sudah mendukung HDR10+. Layarnya pun kelihatan menakjubkan berkatbezelyang begitu ramping di tiap sisinya.
Tepat di tengah atasnya, terdapat kamera selfie 40MP yang memuaskan para penyuka swafoto. Sementara di belakang, terdapat kameraultra wide12MP, kamera 108MP dengan OIS atauoptical image stabilization, kamerateleperiscope10MP dengan 10xoptical-zoom, serta kameratele10MP lainnya dengan 3xoptical-zoom.
Baca juga:Plus Minus Pakai Samsung Galaxy S22 Ultra 5G buat Ponsel Harian
Sedangkan Samsung Galaxy S22+, tampil dengan layar Dynamic AMOLED 2X berukuran 6,6 inci yang datar. Resolusinya Full HD+ denganrefresh rate120Hz dan dukungan HDR10+.
Ponsel ini tak mendukung masukan dari S Pen. Di atasnya, terdapat lubang kamera sebagai tempat bagi kamera selfie 10MP.Untuk kamera belakang, terdapat kameraultra wide12MP, kamera utamawide50MP dengan OIS dan kameratele10MP dengan dukungan 3xoptical-zoom.