Sekarang Bisa Bikin Avatar 3D Muka Sendiri di WhatsApp, Begini Caranya
Uzone.id- Menyusul Facebook dan Instagram, pengguna WhatsApp akhirnya bisa membuat avatar sendiri yang disesuaikan dengan wajah sendiri atau keinginan pengguna.
Avatar 3D ini sudah mulai meluncur ke pengguna di seluruh dunia dan bisa digunakan sebagai foto profil ataupun stiker.
Hari Rabu kemarin, (07/12), CEO Meta, Mark Zuckerberg membuat pengumuman soal avatar ini di laman Facebook miliknya.
Ia mengatakan kalau animasi avatar 3D ini bakal segera hadir di WhatsApp setelah berbulan-bulan dalam tahap pengujian beta.
Baca juga:Ada 21 Emoji Baru di WhatsApp, dari Jahe Sampai Keledai
Pengguna bisa memiliki avatar yang dipersonalisasi sesuai dengan wajah atau keinginan mereka, atau memiliki salah satu dari 36 sticker yang ada.
Katanya, stiker avatar ini mirip dengan Memoji punya pengguna iOS (Apple) atau Bitmoji punya Snap.
“Avatar adalah Anda dalam versi digital dan dapat dibuat dari miliaran kombinasi gaya rambut, fitur wajah, serta pakaian yang beragam,” kata perusahaan dilansir dari TechCrunch, Kamis, (08/12).
Selain kombinasi rambut, alis dan lainnya, pengguna juga bisa mengatur pencahayaan, bayangan, dan tekstur gaya rambut dari waktu ke waktu.
FYI, avatar WhatsApp ini tak bisa digunakan lintas aplikasi Meta, seperti ke Instagram atau Facebook, begitupun sebaliknya.
Baca juga:Windah Basudara Hingga Jess No Limit Kuasai YouTube Indonesia
Jadi, kalian perlu membuat avatar baru di WhatsApp untuk digunakan dalam aplikasi tersebut.
Nah, berikut cara menggunakan Avatar di WhatsApp untuk profil dan stiker:
Setelah resmi meluncur ke semua pengguna, fitur avatar 3D ini bakal muncul di menu pengaturan.
Caranya, masuk ke Pengaturan/Settings. lalu klik menu Avatar. Setelah itu, pilih 'Buat Avatar Anda'.
Selanjutnya, Sama seperti avatar di Facebook, kalian hanya perlu menyesuaikan bentuk-bentuk dari bagian avatar agar mirip dengan kalian.
Kalian bisa membuat avatar sesuai karakter yang diinginkan, mulai dari warna kulit, bentuk wajah, baju, topi, kacamata dan lainnya.
Setelah selesai, klik 'Selesai' dan 'Simpan Perubahan'
Selanjutnya, pengguna juga akan mendapat opsi ‘Gunakan Avatar’ di pengaturan foto profil kalian.
Avatar 3D yang mirip dengan Memoji ini sudah dikenalkan di Facebook dan Messenger pada 2019 lalu. Walaupun sedikit telat, tapi kehadiran Avatar 3D di WhatsApp ini akan meramaikan berbagai fitur yang sudah hadir di WhatsApp.
Bagaimana menurut kalian?