Tak Cuma Pixel 5, Google Juga Rilis Pixel 4a Seharga Rp 7,4 Juta

pada 4 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Uzone.id- Selain meluncurkan Pixel 5, Google juga merilis Pixel 4a. Sama dengan Pixel 5, Pixel 4a mengusung 5G dan bakal mendapatkan Android 11. Bedanya, Pixel 5 adalah seri yang lebih premium ketimbang Pixel 4a.

Lebih jauh soal Pixel 4a, smartphone ini mengusung layar OLED 6,2 inci. Pixel 4a hanya didukung refresh rate 60Hz. Bodinya terbuat dari polikarbonat dan tidak tahan debu atau air.

Baca juga:Google Pixel 5 5G Resmi Rilis, Harga Sekitar Rp 10,39 juta

Pixel 4a juga didukung prosesor Qualcomm Snapdragon 765G seperti Pixel 5, tetapi hanya menghadirkan RAM 6GB dan ROM 128GB.

Konfigurasi kamera belakang Pixel 4a sama dengan Pixel 5, yaitu kamera utamanya beresolusi 12,2 MP. Ada juga kamera ultrawide angle beresolusi 16MP. Kamera selfie Pixel 4a beresolusi 8MP.

Baca juga: 5 Perbedaan Mencolok Vivo V20 dan V20 SE, Tak Cuma Desainnya

Sementara itu, Pixel 4a mengusung baterai berkapasitas 3.885 mAh yang sedikit lebih kecil dibandingkan dengan Pixel 5. Meski demikian, smartphone ini juga mendukung pengisian daya cepat 18W.

Google Pixel 4a 5G dijual dengan harga dengan harga USD 500 (sekitar Rp 7,4 juta).