Tim Cook Janji Bakal Buru Karyawan Apple yang 'Ember'

pada 3 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

 

Uzone.id- Perusahaan besar memang tidak jauh dari gosip dan kebocoran data. Seperti Apple yang kerap mengalami kebocoran data, tapi terkait dengan produk terbaru. Mereka mati-matian menjaga kerahasiaan produk yang akan diluncurkan, namun semua itu buyar hanya gara-gara karyawan 'ember' (tak bisa menjaga rahasia).

Apple selama ini merupakan perusahaan yang dikenal sangat eksklusif dan menjaga rahasia produk atau inovasi buatannya. Walaupun banyak perusahaan yang membiarkan kebocoran rahasia produknya, demi membangun hype atau produk terkenal meski belum diluncurkan, tidak demikian dengan Apple yang lebih memilih misteri.

Baca juga: Apple Diketahui Pernah Ingin Tendang Facebook dari App Store

Baru-baru ini, CEO Apple, Tim Cook memberikan peringatan keras kepada para karyawannya yang 'ember'. Dia mengatakan akan mencari siapa saja karyawan yang berani membocorkan rahasia perusahaan. Dia berjanji akan memburu mereka sampai dapat.

"Saya memastikan akan memburu mereka, siapa saja yang menyebar informasi rahasia perusahaan. Orang-orang seperti itu tidak cocok untuk menjadi karyawan Apple," kata Tim Coom dalam memo internal perusahaan, seperti dikutip dari Techspot, Jumat, 24 September 2021.

Langkah Cook ini memang cukup menyeramkan. Padahal tidak semua rahasia produk itu bocor karena karyawan yang 'ember'. Bisa jadi para analis memiliki tebakan yang tak sengaja terbukti, atau mereka mendapatkan informasi dari suplayer serta beberapa pihak ketiga yang terkait lainnya.

Baca juga: Saingi Galaxy Z Fold, Apple Siapkan Dua iPhone Fold Sekaligus

Usai memo itu keluar, banyak pihak yang menyebut jika Apple tidak akan bisa lepas dari kebocoran informasi. Artinya, siapapun itu bisa saja terus membocorkan rahasia Apple, tak harus karyawan. Memo ini diklaim akan bersifat sementara, hanya waktu yang bisa membuktikannya.