Twitter Akhirnya Bakal Punya Fitur Mirip Instagram Stories

pada 5 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Uzone.id- Setelah cukup lama semua pesaing di media sosial memperkenalkan fitur Stories, Twitter akhirnya ingin punya juga. Lebih baik terlambat daripada tidak sama sekali, bukan?

Fitur yang disebut ‘Fleets’ tersebut sedang diuji secara terbatas di antara pengguna Twitter di Brasil dan karyawan Twitter. Demikian yang disampaikan melalui blog resmi Twitter.

Seperti Instagram Stories, fitur Fleets ini memungkinkan pengguna memposting video berdurasi dua menit 20 detik yang akan hilang setelah 24 jam.

Saat postingan diunggah ke Fleet, pengguna Twitter lainnya tidak bisa tuh membagikan ulang, me-like atau me-retweet. Namun, mereka dapat menanggapinya dengan emoji.

Baca juga: 5 Cuitan di Twitter Soal Corona yang Trending

Fitur yang diujicoba ini sih tidak datang dengan filter atau tools edit lainnya seperti Instagram Stories. Namun, pengguna dapat menambahkan foto dan GIF di Fleets.

Orang-orang yang terdaftar dalam tes ini akan melihat Fleets di bagian atas timeline mereka, diwakili oleh ikon pengguna yang membuatnya.

Baca juga: Alibaba Kembangkan Kecerdasan Buatan untuk Identifikasi Virus Corona

"Twitter adalah untuk melakukan percakapan tentang apa yang Anda pedulikan," Mo Aladham, manajer produk grup Twitter, seperti dikutipThe Verge, Kamis (5/3/2020).

“Tetapi, beberapa dari Anda memberi tahu kami bahwa tidak nyaman untuk tweet karena tweet bersifat publik, merasa permanen, dan memiliki hitungan publik (retweet dan suka), Kami ingin memungkinkan Anda melakukan percakapan dengan cara baru dengan sedikit tekanan dan lebih banyak kontrol, melampaui tweet dan pesan langsung,” tambahnya.

Tidak diketahui sampai kapan ujicoba ini akan selesai untuk mendapatkan masukan sehingga bisa segera dibuka secara umum.