Xpander Cross Seharga Jimny di Filipina, Batal Rilis karena Covid-19

pada 5 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Mitsubishi Xpander Cross (Foto: Yudi/Uzone.id)


Uzone.id- Beruntung banget Indonesia sudah merilis resmi Mitsubishi Xpander Cross pada November 2019 lalu.

Tidak seperti Filipina yang akhirnya membatalkan peluncuran mobil Low Sport Utility Vehicle (LSUV) ini gara-gara merebak wabah virus Corona (Covid-19).

Sama dengan Indonesia, Filipina juga tidak kebal dari infeksi virus Corona di mana negara yang dipimpin Presiden Rodrigo Duterte ini sudah ada 1 kematian akibat virus corona dan total warga yang positif Covid-19 sebanyak 24 orang. Data tersebut dimuat oleh situs Worldometers.info.

Padahal, Mitsubishi Motors Philippines (MMPC) sudah menjadwalkan peluncuran Mitsubishi Xpander Cross pada Jumat (13/3/2020) di Makati City karena kekhawatiran virus yang menular itu.

Baca juga: Inikah Penerus Honda HR-V, Ukurannya Lebih Besar

"Sejalan dengan deklarasi pemerintah tentang Keadaan Darurat Kesehatan Masyarakat karena Covid-19 hari ini, kami menyesal memberitahu Anda bahwa MMPC telah membatalkan peluncuran New Xpander Cross pada hari Jumat yang akan datang ini," pabrikan asal Jepang itu mengumumkan dalam sebuah surat elektronik yang disampaikan kepada wartawan lokal, seperti dilansirTop Gear Filipina.

Bagi konsumen yang berharap melihat langsung Xpander Cross, MMPC akan tetap memamerkan SUV 7-seaters ini di Pusat Aktivitas Drive Palm Glorietta 2 mulai 13 hingga 15 Maret 2020.

Baca juga: Bocoran Sosok Honda HR-V Terbaru, Meluncur Tahun ini?

Di Filipina, Xpander Cross dijual dengan harga 1.255.000 atau sekitar Rp357 jutaan (kurs Rp284,6). Harga tersebut bersinggungan dengan Suzuki Jimny yang dipasarkan di Indonesia mulai dari Rp347.500.000 (single tone MT ) dan paling mahal Rp362.000.000 (dual tone AT).

Sama halnya dengan di Indonesia, Xpander Cross yang dibenamkan mesin 1.5L MIVEC DOHC ini (daya 103 hp dan torsi 141Nm) ini bertarung dengan Toyota Rush dan Suzuki XL7 yang segera dirilis di Filipina.

MMPC memilih membatalkan, bukan menunda peluncuran Xpander Cross.

 

VIDEO DFSK Gelora Listrik, Review dan Nyobain Jalan