Yamaha XMax Terbaru Resmi Meluncur, Hadir di IMOS 2022?
Uzone.id- Yamaha telah meluncurkan secara global Yamaha XMax 300 dan XMax 125 terbaru atau model 2023 di benua Eropa dengan membawa fitur terbaru yang lebih canggih.
Beberapa peningkatan ada pada sistem lampu LED, setang, kaca depan yang bisa disesuaikan ketinggiannya, layar TFT baru.
Kemudian, untuk tipe teratas pada XMax 300 dan XMax 125 mendapat fitur TechMax yang bisa menghubungkan layar TFT 4,2 inci ke sistem navigasi Garmin StreetCross dan bisa terhubung juga ke aplikasi MyRide.
BACA JUGA:Pengunjung Bisa Test Ride 25 Motor Baru di IMOS 2022
Selanjutnya, ada juga fitur Traction Control System (TCS) untuk mencegah putaran roda liar, sistem kunci jarak jauh cerdas, dan sistem pengereman Anti-lock braking system (ABS).
Tenaga XMax 300 berasal dari mesin 292 cc, 1-silinder, SOHC, 4-valve, 4-tak, berpendingin cairan.
Itu memberikan tenaga maksimum 28 hp pada 7.250 rpm dan torsi 29 Nm pada 5.750 rpm yang digerakkan transmisi otomatis.
BACA JUGA:Repsol-Honda Teruskan Kerjasama Hingga Marquez Habis Kontrak
Indonesia sendiri selama ini cuma tersedia XMax 250, namun untuk XMax 300 terbaru akan tersedia di pasar Thailand.
Kemungkinan XMax 250 yang dijual di Indonesia kecipratan teknologi canggih ini. Kita berharap XMax 250 terbaru hadir di ajang Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2023 yang digelar 2-6 November 2022 di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta.
Kita tunggu saja kabar dari PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), sebagai pabrikan yang memproduksi XMax 250.
XMax 250 membawa mesin Blue Core 250 cc, dan terdapat fitur canggih seperti TCS, smart key, electric power socket, kaca depan bisa disesuaikan, kapasitas tangki bensin 13 liter, My Yamaha, dan ABS.
Yamaha menjual XMax 250 di Indonesia mulai dari Rp62.540.000 (OTR Jakarta).
Berikut spesifikasi mesin pada XMax 250:
Sistem bahan bakar | Fuel Injection |
Tipe kopling | Single dry clutch |
Tipe transmisi | Full automatic |
Tipe mesin | Liquid cooled 4-stroke, SOHC |
Jumlah silinder | 1 silinder |
Diameter x langkah | 70,0 x 64,9 mm |
Daya maksimum | 16,8 kW / 7000 rpm |
Torsi maksimum | 24,3 Nm / 5500 rpm |
Sistem starter | Electric starter |
Sistem pelumasan | Wet sump |
Kapasitas oli mesin | Total 1,7 liter, berkala 1,5 liter |