Apa Resep 50 Tahun Toyota Tidak Terkalahkan di Indonesia?
Uzone.id - Siapa warga Indonesia yang tidak kenal merek Toyota? Bahkan saat ini, apapun mobilnya, berapapun harganya, selama itu mereknya Toyota, pasti laris manis. Ya, sekuat itu nama Toyota di Tanah Air.
Namun, semua itu dibangun dengan perjalanan panjang, sampai akhirnya Toyota menjadi salah satu merek raksasa yang belum terkalahkan selama 50 tahun di Indonesia.Toyota memulai kiprahnya di Indonesia sejak 1961, saat Kementerian Transmigrasi, Koperasi, Pembangunan Masyarakat Desa mengimpor 100 unit Land Cruiser FJ Series.
Dan baru di tahun 1971 terbentuklah Toyota Astra Motor sebagai distributor pengimpor mobil-mobil Toyota di Indonesia.
Ragam inovasi dan strategi digelontorkan untuk menyesuaikan kebutuhan pasar dan mengikuti perkembangan jaman.
Direktur Marketing Toyota Astra Motor, Anton Jimmi Suwandy, dalam keterangan resminya menyatakan saat ini, Toyota masih menjadi salah satu brand paling berkualitas di industri otomotif Indonesia.
"PT Toyota Astra Motor berhasil mempertahankan posisi sebagai top of mind di bidang otomotif khususnya kendaraan roda empat berkat kepercayaan dan loyalitas pelanggan dari generasi ke generasi,” beber Anton.
Seiring berkembangnya zaman, kini dengan bermodalkan strategi Multi-Pathway Toyota terus berupaya meningkatkan kualitas produk dan layanan demi melaksanakan visi Mobility for All.
Strategi tersebut direalisasikan lewat kehadiran mobility solution yang mencakup produk dan layanan yang sesuai kebutuhan pelanggan, menjadi pionir inovasi teknologi otomotif, dan memberikan peace of mind untuk kepemilikan jangka panjang.
“Salah satu kunci Toyota adalah mengikuti perkembangan jaman,” tambah Anton.
Misalnya, memasuki era kendaraan elektrifikasi (xEV) Toyota berhasil memimpin pergerakan pasar lewat strategi Multi-Pathway dengan menyediakan produk-produk elektrifikasi yang lengkap dan sesuai kebutuhan pelanggan serta membangun ekosistem yang mendukung mobilitas xEV.
Kemudian yang lainnya adalah hadirnya produk berkualitas. Toyota Kijang sebagai salah satu contoh. Pertama kali hadir 1977, hingga sekarang mobil keluarga tersebut torehkan catatan penjualan melampaui 2 juta unit.
Toyota Innova juga ikut berbenah sesuai dengan kebutuhan kendaraan elektrifikasi dengan hadirnya All New Kijang Innova Zenix yang menggunakan mesin hybrid.
Toyota juga berinovasi melalui gerakan 'Its Time For Everyone' dan mengajak masyarakat berpartisipasi dalam pengurangan emisi karbon dengan berbagai cara.
Misalnya menghadirkan kendaraan ramah emisi seperti Hybrid Electric Vehicle (HEV), Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV), Battery Electric Vehicle (BEV), dan Fuel Cell Electric Vehicle (FCEV).
Kepemilikan xEV Toyota juga didukung ekosistem mudah, andal, dan berkelanjutan. Misalnya, melalui Total Mobility Solution, Toyota xEV Ecosystem dibangun guna memberikan kemudahan kepada pelanggan melakukan servis mobil dan charging baterai di 74 dealer resmi Toyota.