Apple Pesan 95 Juta OLED Display untuk iPhone 12
-
Uzone.id - Apple dikabarkan telah memesan sekitar 95 juta unit OLED display untuk memproduksi iPhone terbaru, yakni seri 12. Jutaan layar OLED itu akan digunakan untuk membuat empat seri iPhone 12 yang akan diluncurkan dalam waktu dekat.
Pesanan OLED display oleh Apple ini memang bukan tanpa alasan. Bahkan kabar yang beredar, sakin pesanannya cukup banyak, Apple harus memesan layar tersebut ke dua pabrikan yang berbeda. Kabarnya, Samsung dan LG kebagian jatah untuk memproduksi OLED iPhone 12.Dilansir melalui MacWorld, Jumat, 2 Oktober 2020, empat jenis iPhone memang akan meluncur ahir tahun ini, dan semua akan dibekali dengan layar OLED. Namun ukuran layarnya akan dibuat berbeda-beda. Mulai dari 5.4 inci, 6.1 inci dan 6.7 inci. Dua dari empat tipe iPhone 12 akan dibuat dengan ukuran layar yang sama.
Baca juga: Rumor Peluncuran iPhone 12 akan berlangsung 13 Oktober 2020
Laman Nikkei melaporkan jika Samsung akan menyediakan sekira 30 sampai 35 juta unit OLED display pada Apple. Jumlah sebesar itu akan digunakan pada iPhone 12 dengan ukuran layar yang terkecil. Sedangkan sebanya 15 sampai 20 juta unit OLED akan digunakan untuk dua model iPhone 12 Pro.
Sedangkan LG akan menyuplai sekira 20 juta unit OLED display ke Apple untuk disematan ke seri iPhone 12 yang berukuran layar lebih lebar.
Ini merupakan kali pertama Apple memesan layar OLED ke suplayer di luar Samsung. Saat ini diketahui jika Samsung telah menjadi produsen OLED terbesar di dunia dengan pangsa pasar 81.3 persen. Sedangan LG saat ini berada jauh di belakang dengan pangsa pasar 6.7 persen.
Sebelumnya, di iPhone seri 11, Apple hanya menyematkan layar OLED di seri Pro, dimana Apple menggunakan layar yang disebut liquid retina display untuk iPhone 11. Namun untuk seri 12 ini, semua iPhone akan dibekali dengan OLED.
Dalam rumor belakangan tersiar kabar jika iPhone 12 akan diluncurkan pada tanggal 13 Oktober mendatang, Apple akan membuka pemesanan awal pada 16 Oktober, yang diikuti penjualan perdana pada 23 Oktober 2020.
iPhone 12 akan menjadi peluncuran iPhone terbesar Apple dalam beberapa tahun. Perusahaan diharapkan untuk mengungkap empat model iPhone 12 baru, termasuk perangkat berukuran 5,4 inci yang bisa dijuluki iPhone 12 mini.
Baca juga: iPhone Layar Terkecil Akan Diberi Nama 'iPhone 12 Mini'?
Dari gosip yang beredar, kira-kira seperti ini jajaran iPhone 12 nantinya.
* Model baru 5,4 inci, yang layarnya lebih kecil daripada iPhone 11 Pro 5,8 inci (dan mungkin ponsel yang sepenuhnya lebih kecil)
* Model low-end 6,1 inci - ukuran layar yang sama dengan iPhone 11 - dengan spesifikasi yang mirip dengan ‘iPhone 12’ 5,4 inci
* Model 6,1 inci kedua dengan spesifikasi kelas atas
* Model baru 6,7 inci, yang akan menjadi layar lebih besar daripada iPhone 11 Pro Max 6,5 inci dan iPhone terbesar yang pernah dibuat Apple saat ini.