Home
/
Automotive

Baru Beli Pulau, Ronaldo Beli Supercar Langka Seharga Rp145 Miliar!

Baru Beli Pulau, Ronaldo Beli Supercar Langka Seharga Rp145 Miliar!

-

Bagja Pratama29 March 2020
Bagikan :

Uzone.id - Kalau pulau aja bisa dibeli, apalagi cuma mobil yang harganya ratusan miliar. Pastinya, itu masih dianggap receh oleh seorang Cristiano Ronaldo.

Yess, baru-baru ini beliau dikabarkan membeli 1 dari 10 unit yang pernah dibuat di dunia, sebuah Bugatti Centodieci senilai USD 9 juta atau sekitar Rp 145,8 miliar, seperti dilansir Carbuzz.

Bugatti Centodieci diluncurkan di Pebble Beach pada 2019 lalu dan merupakan mobil yang hanya diproduksi sebanyak 10 unit. Pengiriman unitnya akan dilakukan pada tahun 2021.

Baca juga: Test Drive Suzuki XL7

Secara desain, mobil ini masih sangat mencirikan sebuah Bugatti. Namun, nuansa cepat dan futuristis begitu mencolok, mulai dari sepasang lampu utamanya, sampai bagian bumper dan alisan udara yang didesain mengalir.

Bagan samping sampai kebelakang barulah sisi monster dari mobil ini mulai terlihat dengan karakter desain yang cenderung kasar dan agresif.

Preview

Bugatti membekali Centodieci dengan mesin berkonfigurasi W16. Dari 16 silindernya itu sanggup memproduksi tenaga sebesar 1.600 Hp. Goks, ini mobil apa roket?

Bugatti Centodieci ini mampu berlari dari nol hingga 100 km perjam dalam 2,4 detik, 200 km perjam dalam 6,1 detik dan 300 km perjam dalam 13,1 detik. Tapi kecepatan maksimalnya dibatasi secara elektronik hingga 340 km perjam.

Mesin raksasa tersebut berpadu dengan bodi yang sebagian besar berbahan serat karbon, sehingga bobotnya ringan, menciptakan rasio power-to-weight hanya 2,5 pound per tenaga kuda.

Ini bukan Bugatti pertama yang dimiliki mega bintang Juventus ini. Ronaldo sudah mengoleksi Bugatti Veyron dan Bugatti Chiron di garasinya.

VIDEO Test Drive Suzuki XL7:

populerRelated Article