Home
/
Gadget

Berapa Banyak Pengguna Perangkat Apple di Seluruh Dunia?

Berapa Banyak Pengguna Perangkat Apple di Seluruh Dunia?

Ilustrasi foto: Brandon Romanchuk/Unsplash

Vina Insyani04 February 2023
Bagikan :

Uzone.id – iPhone, iPad hingga Macbook punya tempat tersendiri bagi penggunanya di seluruh dunia. Tak heran kalau saat ini, pengguna perangkat-perangkat Apple semakin menjamur.

Per awal 2023 ini, Apple mencatat prestasi baru bagi perusahaan dimana pengguna aktif iPhone, MacBook, iPad dan perangkat Apple lainnya mencapai 2 miliar pengguna. 

Artinya, sebanyak 2 miliar pengguna di seluruh dunia saat ini menggunakan perangkat Apple.

Baca juga: Sabar Dulu, iPad Lipat Bakal Rilis Tahun Depan 

Peningkatan ini cukup membanggakan bagi perusahaan, pasalnya, tahun kemarin pengguna Apple berada di angka 1,8 miliar pengguna. Dan dalam kurun waktu satu tahun, Apple telah menggaet sekitar 200 juta pengguna tambahan.

“Selama kuartal Desember, kami mencapai tonggak penting dan dengan senang hati melaporkan bahwa sekarang kami memiliki lebih dari 2 miliar perangkat aktif sebagai bagian dari basis pemasangan yang terus berkembang,” kata CEO Apple Tim Cook, dikutip dari The Verge, Sabtu, (04/02).

Walau pertumbuhan Apple sudah mencatat sejarah baru bagi perusahaan, namun pengguna iPhone dkk masih kalah dengan pengguna perangkat Android.

Baca juga: iPad Lipat jadi Tablet 'Super Premium' yang Harganya Mahal Banget

Di tahun 2021 saja, pengguna Android aktif mencapai 3 miliar di seluruh dunia. Jumlah ini baru dilihat dari jumlah pengakses Google Play Store, belum dikalkulasikan dengan pengguna Android di China yang tidak memiliki Google Play Store.

Apple baru saja meluncurkan perangkat andalan mereka di tahun 2022 kemarin, iPhone 14 series. 2 bulan pertama setelah dirilis, iPhone 14 series mencapai penjualan hingga 26 juta lebih di seluruh dunia.

populerRelated Article