Home
/
Gadget

Deretan Ponsel Oppo yang Naik Harga

Deretan Ponsel Oppo yang Naik Harga

-

Hani Nur Fajrina26 April 2020
Bagikan :

(Oppo Reno3/foto: dok. Oppo)

Uzone.id -- Pandemi corona yang menghantam perekonomian dunia sukses bikin nilai rupiah terhadap dolar Amerika Serikat merosot. Gara-gara ini, konsumen rasanya harus bersiap jika harga ponsel di Tanah Air mendadak naik harga.

Oppo sebagai salah satu pemain kuat di Indonesia, memang mengaku tidak menutup kemungkinan harga-harga ponselnya naik karena ada pandemi. Hal ini diutarakan langsung oleh PR Manager Oppo Indonesia Aryo Meidianto belum lama ini saat menggelar konferensi video dengan sejumlah awak media.

Kala itu, Aryo mengatakan, “soal kenaikan harga, sudah pasti ada, kita tahu bahwa nilai rupiah tidak begitu baik, maka harga ponsel Oppo besar kemungkinan ada perubahan karena situasi sangat sulit juga.”

Baca juga: Oppo Pastikan Tidak PHK Karyawan di Tengah Pandemi

Menyusul pertanyaan tersebut, ternyata ada deretan ponsel Oppo yang telah mengalami kenaikan harga, khususnya yang dijual secara resmi di platform e-commerce lokal.

Dari yang dikonfirmasi Oppo, berikut daftar ponsel Oppo yang mengalami kenaikan harga, meskipun jika diperhatikan, rata-rata kenaikannya selisih Rp300 ribu.

  • Oppo A1K dari Rp 1.599.000 menjadi Rp 1.799.000
  • Oppo A5s 3 GB dari Rp 1.849.000 menjadi Rp Rp 2.099.000
  • Oppo A5 3 GB dari Rp 2.299.000 menjadi Rp 2.499.000
  • Oppo A31 4 GB dari Rp 2.599.000 menjadi Rp 2.799.000
  • Oppo A31 6 GB dari Rp 2.999.000 menjadi Rp 3.299.000
  • Oppo A9 dari Rp 3.699.000 menjadi Rp 3.799.000
  • Oppo Reno3 dari Rp 5.199.000 menjadi Rp 5.499.000

VIDEO: Ikutan Challenge Ramadan Uzone, THR Rp1 Juta!

populerRelated Article