Home
/
Gadget

Dirilis Oktober, Seberapa Greget Nintendo Switch OLED?

Dirilis Oktober, Seberapa <i>Greget</i> Nintendo Switch OLED?

-

Vina Insyani07 July 2021
Bagikan :

Foto: dok. Nintendo

Uzone.id -- Setelah lama menunggu, versi baru Nintendo Switch akhirnya resmi diumumkan. Perangkat Nintendo versi baru ini dinamai “Nintendo Switch OLED”. Seperti namanya, konsol Switch ini hadir dengan panel layar OLED yang sudah ditingkatkan.

Selain dilengkapi dengan layar OLED, Nintendo Switch versi terbaru ini juga membawa sejumlah peningkatan yang menjanjikan pada konsol game hybrid Nintendo.

Menjelang perilisannya pada Oktober mendatang, berikut beberapa hal yang perlu kalian ketahui dari Nintendo Switch OLED.

Layarnya OLED
Perubahan terbesar pada konsol Nintendo Switch terbaru terletak pada layar OLED berukuran 7 inci. Layar ini lebih besar dan lebih canggih daripada layar LCD 6,2 inci dan 5,5 inci yang digunakan pada Nintendo Switch dan Switch Lite.

Layar OLED menghadirkan warna hitam yang lebih pekat serta warna lebih hidup daripada layar LCD standar karena tiap pikselnya yang dikendalikan secara individu.

Baca juga: Pria Ini Bikin Nintendo Switch Segede Gaban, 6 Kali Ukuran Asli

Layar OLED juga memberikan peningkatan warna dan kontras yang apik. Meski begitu, resolusi yang dibawa dalam Switch baru masih sama dari versi-versi terdahulu yaitu 720p.

Desain dan spesifikasi baru
Layar OLED bukan satu-satunya keunggulan Nintendo Switch terbaru. Versi OLED memiliki kickstand lebih lebar dan dapat disesuaikan yang membentang di seluruh bagian belakang sistem serta bisa dilihat dari beberapa angle berbeda.

Ini merupakan peningkatan bagus dari Switch yang sebelumnya memiliki dudukan kecil dan agak tipis pada model awal Switch.

Switch terbaru juga hadir dalam warna putih cantik yang juga diterapkan pada pengontrol Joy-Con dan Dok. Tapi tenang saja, kalian masih bisa mendapatkan Switch versi warna hitam dengan Joy-Con merah dan biru.

Ada juga port Ethernet built-in bagi kalian yang ingin memakai internet kabel saat melakukan koneksi daring di game-game seperti Super Smash Bros. Ultimate atau Mario Kart 8 Deluxe.

Preview
Foto: dok. Nintendo

Baca juga: Qualcomm Bikin Konsol Game Sendiri, Mirip Nintendo Switch

Switch OLED hadir dengan penyimpanan internal dua kali lipat dari Switch dan Switch Lite, yaitu sebesar 64GB untuk mengunduh game digital. Ada juga upgrade lainnya seperti fitur “Enhanced Audio” yaitu audio yang telah disempurnakan dibanding model-model sebelumnya.

Untuk prosesor, RAM dan spesifikasi umum lainnya, Nintendo Switch OLED masih sama persis dari sistem versi lainnya. Sayangnya, kalian takkan mengalami peningkatan kinerja atau waktu loading saat bermain game.

Harga dan tanggal rilis
Nintendo Switch OLED akan mulai dipasarkan pada 8 Oktober 2021 mendatang dengan pre-order yang akan segera dibuka dalam waktu dekat ini.

Untuk harganya, Nintendo Switch OLED dengan varian Joy-Con warna putih dibanderol dengan harga sekitar USD349,99 atau Rp5 jutaan, begitu pun dengan varian Joy-Con warna Neon yang dibanderol dengan harga yang sama.

populerRelated Article