Home
/
Automotive

Bedah Fitur Alva Cervo, Punya Gigi Mundur dan Tahan Banjir

Bedah Fitur Alva Cervo, Punya Gigi Mundur dan Tahan Banjir

Foto: Motor Listrik Alva Cervo Diluncurkan di SCBD, Sudirman, Jakarta

Brian Priambudi31 May 2023
Bagikan :

Uzone.id - Alva Cervo jadi andalan baru PT Ilectra Motor Group (IMG) untuk bersaing di industri motor listrik Indonesia. Alva Cervo sendiri menjadi produk kedua perusahaan baru di industri otomotif elektrifikasi tersebut dengan harga mulai dari Rp37 jutaan.

Harganya cukup tinggi memang. Tapi, kira-kira fitur apa saja yang ditawarkan motor listrik bergaya petualang itu?

Alva Cervo telah dilengkapi oleh lampu berteknologi LED di semua sisinya. Mulai dari depan yang memiliki LED Projector dengan desain agresif, lampu sein LED, hingga lampu belakangnya yang atraktif yang juga menggunakan LED.

Di bagian kemudi Alva Cervo, terdapat panel instrumen dengan layar TFT LCD yang bisa menyesuaikan kondisi baik siang ataupun malam. Selain itu, motor listrik ini juga menyediakan USB Port 2,1A untuk mengisi daya gadget pengemudinya.

Menariknya, panel meter pada Alva Cervo bisa terkoneksi dengan smartphone lewat aplikasi My Alva.

Preview

Aplikasi My Alva memiliki beberapa fitur yang bisa diandalkan pemiliknya seperti Theft Prevention, Fall Down Alert, dan Geofencing Alarm. Demi menambah keamanan pengguna, terdapat call center dan road emergency assistance selama 24 jam.

Alva Cervo dibekali penggerak listrik Permanent Magnet Synchronous Motor (PMSM) dengan rated power hingga 3kW. Penggerak listrik ini disuplai tenaga dari baterai berkapasitas 73,8V 24Ah.

Hasilnya, tenaga dari Alva Cervo mampu mencapai tenaga 9,8 kW atau sekitar 13,1 dk di 3.700 rpm dan torsi sebesar 53,5 Nm di 1.342 rpm.

Dengan spesifikasi di atas, Alva Cervo mampu melaju hingga 103 km/jam dan jarak tempuhnya mencapai 125 kilometer.

Tenaga tersebut bisa dimanfaatkan lewat tiga mode berkendara yakni Eco, Urban, dan Sport dengan Boost Button. Menariknya, pengendara bisa memanfaatkan gigi mundur saat motor hendak diparkir.

Alva Cervo juga tetap tangguh walau melewati genangan air atau banjir dengan ketinggian maksimum 50 cm berkat fitur Anti-Flood. 

Sebagai tambahan informasi, Alva Cervo dipasarkan dalam lima pilihan warna yakni Nebula Green, Mars Copper, Supernova Black, Halo White, dan Edgy Turquoise. Motor listrik ini dijual seharga Rp37.750.000 untuk varian satu baterai dan Rp42.750.000 varian dua baterai on the road Jakarta.

populerRelated Article