icon-category Gadget

Ini Prototipe Ponsel Xiaomi Lipat dengan Kamera Pop-up

  • 20 Mar 2020 WIB
Bagikan :

Foto: xiaomitoday.it

Uzone.id - Xiaomi telah patenkan model terbaru yang menggabungkan smartphone lipat seperti Mi Mix Fold dan kamera pop-up bergaya Mi 9T.

Xiaomi Today pun menampilkan gambar prototipe smartphone layar penuh Xiaomi dengan tanpa kamera di bagian depan maupun belakang bodi.

Pasalnya, kamera tersebut digantikan sistem mekanis pop-up gaya redmi K20 alias Mi 9T. Namun bagian belakangnya benar-benar tidak terlihat ada kamera.

Alasannya belum jelas. Wajar saja, dengan paten apa pun, prototipe tidak memberikan informasi yang terang benderang.

Baca juga: Perhatian Banget, Ini Pesan Bos Xiaomi Indonesia tentang Corona untuk Netizen 

Foto terlihat kondisi Xiaomi dalam kedaan tertutup dan keadaan terbuka.

alt-img
Caption

Berbeda dengan Mi Flex, ditutup seperti buku dengan satu lipatan di tengah dan bukan dua.

Di bagian atas terlihat ada lubang, itu merupakan mekanisme pop-up di mana kamera depan ditempatkan.

Hal ini bisa saja timbul spekulasi jika Xiaomi memiliki layar di depan dan belakang, maka kamera belakang tidak diperlukan lagi.

alt-img
Caption

Di bagian sisi, perangkat ini dilengkapi dengan satu tombol fisik, mungkin volume rocker (tombol volume di samping pada smarthphone Android).

Rangka mekanisme pop-up cukup besar dan ini mungkin menunjukkan adanya dua sensor. Ukuran ini semakin jelas dari suar pada bodi.

Bagaimana dengan uzoners, apakah kamu tertarik memiliki smartphone Xiaomi lipat berkamera pop-up ini?

VIDEO Unboxing Oppo Reno3, Secanggih Apa Kameranya?

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Tags : Xiaomi smarthphone 

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini