Home
/
Gadget

Kamera Sony di iPhone 15 Bikin iPhone 14 Pro Kelihatan Kuno

Kamera Sony di iPhone 15 Bikin iPhone 14 Pro Kelihatan Kuno

Ilustrasi iPhone 15 (Foto: Simon Lohmann)

Muhammad Faisal Hadi Putra02 December 2022
Bagikan :

Uzone.id - iPhone 15 Series bakal dilengkapi kamera yang bikin iPhone 14 Pro dan 14 Max kelihatan kuno. iPhone generasi terbaru itu kabarnya akan dibekali dengan sensor kamera terbaru dan mutakhir dari Sony.

Kita semua tau, kamera 48 MP dari iPhone 14 Pro dan 14 Pro Max saja sudah canggih. Terbukti dengan masuknya kedua smartphone tersebut dalam jajaran ponsel dengan kamera terbaik versi DxOMark. 

Namun Apple tak puas, Perusahaan asal Cupertino itu bakal meningkatkan kamera iPhone 15 Series di tahun depan dengan konfigurasi kamera yang ‘lebih gila’ lagi. 

Nikkei Asia Review melaporkan, Sony akan memasok sensor kamera canggih untuk Apple. Diyakini, sensor kamera tersebut bakal disematkan untuk iPhone 15 Series yang akan rilis di tahun depan.

Sensor gambar baru dari Sony dapat menggandakan tingkat sinyal saturasi di level piksel. Dengan kata lain, sensor itu dapat menangkap lebih banyak cahaya, sekaligus mengatasi apabila lensa menerima atau kekurangan paparan cahaya dalam situasi tertentu.

Baca juga: Samsung Untung Banyak dari iPhone 14 Series

Disebutkan juga, sensor kamera untuk iPhone 15 Series itu dapat menangkap wajah subjek dengan jelas, meski pemandangan dan kondisi cahaya di background begitu kuat. 

“Diyakini bahwa sensor baru dapat menangkap lebih banyak cahaya dan mengurangi paparan berlebihan atau kekurangan paparan (cahaya) dalam situasi tertentu,” jelas Nikkei dalam laporannya.

Untuk mengembangkan sensor kamera untuk iPhone 15 Series, Sony menggunakan arsitektur semikonduktor baru yang menempatkan fotodioda transistor dalam lapisan substrat yang terpisah. Alhasil, sensor memiliki lebih banyak fotodioda yang lebih banyak daripada sensor gambar konvensional.

Pasok Apple jadi strategi utama Sony

Menyuplai sensor gambar bagi iPhone 15 Series sangat penting bagi Sony yang tengah bersaing ketat dengan Samsung di industri fotografi dengan definisi yang tinggi. 

Akhir-akhir ini, Samsung memberikan tekanan kepada Sony dengan merilis beberapa sensor kamera yang bisa menangkap gambar beresolusi tinggi, terbarunya bahkan sensor 200 MP pertama di dunia.

Bukan menjadi pemasok kamera untuk salah satu smartphone paling populer di dunia saja, Sony juga mengumumkan rencana pengeluaran modal sebesar 900 miliar yen atau setara Rp101,8 triliun untuk pengembangan sensor kamera dalam tiga tahun, hingga 2023 mendatang.

Angka investasi ini naik signifikan dari rencana sebelumnya sebesar 200 miliar yen atau Rp22,6 triliun. Sony juga memperluas fasilitas pabrik terbarunya di Nagasaki, Jepang.

Baca juga: Tips Memilih Smartphone Idaman, Jangan Sampai Zonk!

Dengan beberapa strategi tersebut, Sony berharap setidaknya dapat merebut 60 persen pangsa pasar di industri sensor gambar pada tahun fiskal 2025.

Tahun lalu, Sony berhasil menguasai pangsa pasar sensor gambar CMOS (complementary metal oxide semiconductor) global sebesar 44 persen, jauh meninggalkan Samsung di posisi kedua dengan 18,5 persen, menurut perusahaan analitik Inggris, Omdia.

Namun, marketshare Sony kalau dihitung justru menurun dalam beberapa tahun terakhir. Di tahun 2020 saja, perusahaan asal Jepang tersebut harus kehilangan salah satu klien utama mereka, Huawei gegara ketegangan ekonomi antara Amerika Serikat dan China.

populerRelated Article