icon-category Digilife

Karyawan Spotify Bisa Kerja dari Rumah Hingga 2021

  • 22 May 2020 WIB
Bagikan :

Ilustrasi. (Foto: Pixabay)

Uzone.id - Banyak perusahaan teknologi mengizinkan karyawan kerja dari rumah hingga beberapa bulan mendatang. Salah satunya, yaitu Spotify. Mengutip Variety, Spotify telah mengatakan kepada karyawan di semua wilayah untuk bekerja dari rumah hingga tahun depan.

Seorang juru bicara Spotify juga telah mengonfirmasi hal tersebut. “Kami mengumumkan perpanjangan pengaturan kerja-dari-rumah kami untuk semua karyawan Spotify secara global,” ujarnya.

Baca juga: Netflix dan Spotify Dipajakin, Antara Promo Gratis 3 Bulan dan Biaya Langganan Naik

Lebih lanjut, ia mengatakan, “Kami akan terus mengikuti pedoman pemerintah daerah dari masing-masing kota dan mengambil pendekatan bertahap untuk membuka kantor, ketika kami menganggap aman untuk melakukannya. Kesehatan dan keselamatan karyawan kami adalah prioritas utama kami.”

Spotify menegaskan bahwa tidak ada karyawan yang akan diminta untuk datang ke kantor. Karyawan dapat memilih untuk bekerja dari rumah hingga akhir tahun.

Baca juga: Basmi Kesepian Selama Pandemi, Spotify Bikin Layanan ‘Listening Together’

Spotify mempekerjakan 4.405 orang di seluruh dunia pada 2019, dengan 2.121 di Amerika Serikat dan 1.437 di Swedia. Spotify juga memiliki kantor dan atau beroperasi di 79 negara dan wilayah di seluruh dunia.

Facebook dan Google telah lebih dulu memberikan kebijakan kepada karyawan untuk kerja dari rumah hingga 2020. Twitter juga akan membiarkan para karyawan bekerja dari rumah tanpa batas waktu, jika mereka mampu.

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini