icon-category Entertainment

Ke Perbatasan Suriah, Fauzi Baadilla Disangka Dukung Teroris

  • 30 May 2018 WIB
Bagikan :

Aktor peran Fauzi Baadilla geram kepergiannya ke perbatasan Turki - Suriah beberapa waktu lalu mendapat respon miring. Kata Fauzi Baadilla, ada sejumlah warganet yang menuding keberangkatannya ke sana berkaitan dengan terorisme.

"Kadang-kadang suka aneh warganet, komennya suka aneh. Ke Turki, ke Suriah 'Wah mendukung terorisme, mendanai terorisme', itu nggak masuk akal," ujar Fauzi Baadilla ditemui di kawasan Kapten P. Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Selasa (29/5/2018).

Padahal, lelaki 38 tahun ini bertandang ke daerah konflik tersebut untuk menjalani misi kemanusiaan. Fauzi Baadilla menyalurkan bantuan bagi para korban di sana melalu Aksi Cepat Tanggap (ACT).

Karena itu, duda Senk Lotta ini pikir-pikir lagi apabila diajak pergi ke perbatasan Turki - Suriah. Ia menegaskan tidak mau berangkat apabila tak berkaitan dengan misi kemanusiaan.

"Ke sana lagi mau tapi untuk kemanusiaan. Ini aja kita melakukan tugas-tugas kemanusiaan tapi dituduhnya yang nggak nggak. Suka bingung gue. Ajaib pola pikirnya warganet," kata Fauzi Baadilla.

"Soalnya mereka (warganet) kayak komentar gini, 'Oh baru balik dari Turki - Suriah ini pendukung teroris' apaan? Kita melakukan misi kemanusiaan kok. Nggak masuk akal aja komentar," sambungnya lagi.

Fauzi Baadila (Sumarni/Suara.com)

Pemain Di Balik 98 ini pun berharap agar kepergiannya ke sana tidak mengundang salahpaham. Ia juga meminta pewarta supaya tidak mengarahkan pemberitaan ke arah negatif.

"Pokoknya kita kan ke sana atas dasar kemanusiaan. Jadi jangan diplesetin," pungkasnya.

 

Berita Terkait:

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Tags : Fauzi Baadilah 

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini