Home
/
Health

Kenali, Kerusakan Katup Jantung Seperti yang Dialami Mick Jagger

Kenali, Kerusakan Katup Jantung Seperti yang Dialami Mick Jagger

-

M. Reza Sulaiman02 April 2019
Bagikan :

Vokalis band legendaris Rolling Stones, Mick Jagger dilaporkan akan menjalani operasi penggantian katup jantung. Itu sebabnya sejumlah tur Rolling Stones bertajuk No Filter akan ditunda hingga Juli mendatang.

Disampaikan spesialis jantung, dr. Dicky Armein Hanafy, Sp.JP (K), FIHA, penggantian katup jantung sendiri dilakukan karena terjadi kerusakan pada katup jantung seseorang. Ia menjelaskan, jantung umumnya memiliki empat katup untuk menutup dan membuka aliran darah dari dan ke jantung.

"Ketika terjadi kerusakan di pintu ini maka beban jantung meningkat. Klep tidak tertutup sehingga volume darah ke jantung bertambah. Nah karena kerja jantung bertambah akhirnya penyakit katup jantung juga bisa berujung pada gagal jantung juga kalau tidak segera ditangani," ujar dr Dicky di sela-sela temu media di RS Columbia Asia Pulomas, Selasa (2/4/2019).

Perbaikan katup jantung sendiri, kata dr Dicky terdiri dari dua metode, yakni operasi jantung terbuka dan operasi minimal invasif melalui kateter atau biasanya disebut Transcatheter Aorta Valve Implantation (TAVI).

Operasi jantung terbuka cenderung lebih murah namun meninggalkan sayatan yang besar.

"Operasi jantung terbuka dimana klep diperbaiki atau diganti sekalian dengan katup biologis atau mekanik," imbuhnya.

dr. Dicky Armein Hanafy, Sp.JP (K), FIHA, spesialis jantung dari RS Columbia Asia Pulomas. (Suara.com/Firsta Nodia)
Preview
dr. Dicky Armein Hanafy, Sp.JP (K), FIHA, spesialis jantung dari RS Columbia Asia Pulomas. (Suara.com/Firsta Nodia)

Untuk operasi terbuka ini umumnya pasien akan dirawat selama seminggu di rumah sakit. Pasien juga harus menjalani masa pemulihan lewat rehabilitasi selama tiga bulan untuk mengembalikan fungsi jantungnya.

Wajar jika Mick Jagger harus menunda sederer turnya untuk memastikan kondisinya fit kembali.

"Umumnya kurun waktu 3 bulan untuk rehabilitasi. Pelan-pelan kembali ke masyarakat. Karena jantung buruh adaptasi dengan katup yang baru ini. Itu gunanya rehabilitasi bagi pasien katup jantung," tandasnya.

 

Berita Terkait:

populerRelated Article