Perlawanan Tommy patut diacungi jempol karena meskipun kalah dia mampu memberikan perlawanan ketat dan tak jarang unggul atas Lee.
Start Tommy di gim pertama terbilang cukup ciamik dengan unggul 4-0 atas Lee.
Namun, keunggulan Tommy sirna saat pemegang gelar Malaysia Open terbanyak itu berhasil mengejar perolehan skornya.
Lee Chong Wei bahkan berbalik unggul seusai mencetak empat poin beruntun dan memimpin skor 9-7.
Tommy sempat memberi perlawanan hingga akhirnya tertinggal tipis 10-11 pada paruh pertama.
Keunggulan Lee semakin besar ketika mencetak tiga poin untuk unggul 14-11 atas Tommy.
Baca juga: Wah, Lee Chong Wei Ternyata Pemegang Rekor Juara Bertahan Malaysia Open Terlama
Meski tertinggal cukup jauh, Tommy Sugiarto tidak begitu saja menyerah. Dia sempat menyamakan kedudukan di poin 17-17.
Akan tetapi, memasuki perebutan poin-poin kritis, Tommy justru dibuat tidak berkutik oleh permainan Lee sehingga akhirnya kalah.
Pada gim kedua, pertarungan berlangsung semakin ketat karena Lee yang mencetak dua poin pertama langsung diimbangi 2-2 oleh Tommy.
Hingga kedudukan 7-7, secara bergantian Tommy dan Lee memimpin jalannya pertandingan.
Lee Chong Wei semakin jauh meninggalkan Tommy Sugiarto setelah mencetak enam poin beruntun untuk unggul 13-7.
Meski tidak menurunkan tensi permainan, Tommy tetap tidak sanggup mengejar perolehan poin Lee Chong Wei.
Dia pun kalah dua gim langsung.
Hasil ini membuat Indonesia nihil wakil pada babak final.
Sebelumnya, Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta kalah 9-21, 9-21 dari Ayaka Takahashi/Misaki Matsutomo (Jepang).
© Juara