Home
/
Automotive

Keunggulan Mitsubishi All New Triton yang Bisa Libas Jalanan Ekstrem

Keunggulan Mitsubishi All New Triton yang Bisa Libas Jalanan Ekstrem
Brian Priambudi31 July 2024
Bagikan :

Uzone.id - Mitsubishi All New Triton mengusung tampilan dan dapur pacu baru saat diluncurkan dalam ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024. Sebelum diluncurkan, mobil yang bisa melewati segala medan ini sudah dites terlebih dahulu di lintasan yang ekstrem.

Karena Mitsubishi All New Triton biasa digunakan di daerah dengan medan yang ekstrem, tentunya mobil ini memiliki sejumlah spesifikasi yang membuatnya mampu melibas segala rintangan.

Terutama dari segi mesinnya, Mitsubishi All New Triton dilengkapi dengan mesin baru yakni diesel turbo 2.4L (4N16 Euro 4). Mesin baru tersebut mampu menghasilkan tenaga 184 PS dan torsi hingga 430 Nm.

Bagian sasis ladder frame dari Mitsubishi All New Triton juga ditingkatkan, sehingga mampu memberikan bending rigidity hingga 60 persen dan torsional rigidity hingga 40 persen.

Preview

Rifat Sungkar selaku Brand Ambassador Mitsubishi Motors Indonesia menyebutkan, All New Triton memiliki mesin baru yang bisa menghasilkan torsi dari 1.000 rpm.

"Ibratnya mobil idle saja sudah ready to go. Dari sisi spesifikasi yang final gear 4,0 sekarang sudah 4,6. Kalau yang mengerti gigi mobil, itu jauh banget. Horsepower memang bukan segalanya, contoh horsepower gede tapi cuma sampai gigi 3. Ini kombinasi yang sempurna karena ini dibuat untuk bekerja, torsi lebih besar sesuai dengan kebutuhan bekerja," ujar Rifat di GIIAS 2024 belum lama ini.

Dalam kesempatan yang sama, Hikaru Mii selaku Director of Product Strategy Division PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) mengapresiasi perubahan besar di All New Triton. Mobil tersebut diklaim memiliki durabilitas yang lebih tinggi dan lebih stabil.

"Mobil ini durabilitasnya menjadi lebih tinggi dan lebih stabil, suspensi dan sasis mengalami peningkatan yang diapresiasi. Begitu juga dengan hadirnya fitur differential lock yang baru," ujar Hikaru Mii.

Ditambah lagi, Mitsubishi All New Triton dibekali fitur keselamatan dan kenyamanan yang lengkap dikelasnya. Mobil ini dilengkapi dengan sistem Super Select 4WD-II dan tujuh mode berkendara.

Dari segi keselamatan All New Triton juga dibekali ABS, EBD, AHB, FCM, BSW with LCA, RCTA, TPMS, HSA, ASTC, dan 7 airbag. Sedangkan fitur kenyamanan mencakup Dual Zone Climate Control, wireless charger, 7-inch color LCD multi-information display, dan banyak lagi.

Mitsubishi All New Triton ditawarkan dalam 4 varian yakni Double Cabin Ultimate 4x4 A/T yang dijual Rp252,6 juta, Double Cabin Exceed 4x4 M/T dijual Rp491,85 juta, dan Double Cabin GLS 4x4 M/T seharga Rp447,9 juta.

Generasi baru Triton ini juga dilengkapi varian single cabin dengan dua varian. Pada varian Single Cabin HDX 4x4 M/T dijual seharga Rp377,15 juta dan Single Cabin GLX 4x2 M/T dibanderol sebesar Rp301,35 juta.

populerRelated Article