Home
/
Digilife

Lagi Hits! Ini Cara Pakai NGL Link di Instagram buat Kirim Pesan Anonim

Lagi Hits! Ini Cara Pakai NGL Link di Instagram buat Kirim Pesan Anonim
Vina Insyani27 June 2022
Bagikan :

Uzone.id - Pengguna Instagram kini sedang ramai-ramai mengirim pesan atau bertanya secara anonim atau tanpa nama pengirim menggunakan link dari aplikasi NGL: Anonymous q&a lewat IG Stories mereka.

Preview
NGL Link di IG Stories/Aplikasi NGL Anonymous q&a
Apa sih NGL: Anonymous QnA ini?

Berbeda dengan beberapa link yang bisa dibagikan menggunakan situs tanpa pakai aplikasi, NGL Link ini ternyata merupakan sebuah aplikasi yang bisa ditemukan di Play Store maupun App Store untuk mengirim pertanyaan atau pesan secara anonim atau tanpa dikenal.

Pengguna hanya perlu mencantumkan NGL Link milik mereka di medsos seperti Instagram, setelah itu followers atau teman bisa mengirim pesan atau pertanyaan apapun tanpa ketahuan identitasnya.

Preview
NGL Link di IG Stories/Aplikasi NGL Anonymous q&a

Seperti namanya, NGL yang merupakan singkatan dari ‘Not Gonna Lie’ jadi tempat untuk mengirimkan pendapat, pertanyaan ataupun curahan hati secara jujur karena sudah terjamin kerahasiaan identitas mereka.

Karena bisa menjadi dirinya sendiri tanpa tahu ketahuan orang banyak, mereka bisa dengan leluasa bertanya apapun, mencurahkan apapun dan berpendapat apapun sesuai keinginan hati mereka.

Nah, karena bersifat rahasia, maka banyak banget warga IG yang mulai membagikan NGL Link ini sebagai tren baru. Mungkin banyak yang penasaran bagaimana cara bikin NGL Link di IG Stories? Simak langkah-langkah berikut ini.

Cara Bikin NGL Link di IG Stories

Untuk mencantumkan NGL Link di IG Stories cukup mudah kok. Tentunya, kalian harus mengunduh terlebih dahulu aplikasi NGL: Anonymous q&a di Play Store atau App Store.

Selanjutnya, akan muncul logo NGL disertai dengan tulisan Get Question 

Kemudian, klik tombol tersebut dan masukkan username yang ingin kalian gunakan

Hampir selesai, aplikasi NGL akan memproses link khusus yang sesuai dengan nama akun atau username.

Selanjutnya, kalian bisa membagikannya langsung ke Instagram Story menggunakan tombol share. 

Baca juga: Sekarang Bisa Audisi Stand Up Comedy di Instagram, Caranya?

Apabila ada pertanyaan masuk, kalian bisa membukanya di menu Inbox di aplikasi NGL dan tekan reply untuk membalas pesan tersebut.

Selain cara tersebut, kalian juga bisa menyimpan link ini di Bio Instagram dengan cara men-copy tautan atau link dari NGL Link milik kalian.

Selanjutnya, klik tulisan Copy Link. Lalu, klik Edit Profile dan masuk ke menu Bio. Kemudian, kalian bisa menyematkan link yang sudah dicopy tadi.

Lalu, klik ikon centang dan NGL Link sudah tercantum di Bio Instagram milik kalian.

Selamat mencoba!

populerRelated Article