Oppo Ungkap 3 Varian Reno5 yang Bakal Rilis di Indonesia
Aryo Meidianto A., PR Manager Oppo Indonesia for OPPO Reno & A Series. (Foto: Dok. Uzone.id)
Uzone.id - Oppo bakal merilis jajaran Oppo Reno5 di Indonesia sebentar lagi. Beberapa hari sebelum peluncuran, Oppo akhirnya mengungkap tiga varian Oppo Reno5 yang bakal rilis di Indonesia. Ketiga varian tersebut, yaitu Oppo Reno5, Oppo Reno5 5G, dan yang satu lagi masih dirahasiakan."Kalau saya bilang bahwa Oppo punya dua Reno5 series, Reno5 dan juga Reno5 5G, namun sesungguhnya kita punya satu lagi yang akan hadir," ungkap Aryo Meidianto A., PR Manager Oppo Indonesia for OPPO Reno & A Series dalam acara Oppo Reno5 pre-launch, Kamis (7/1).
Lebih lanjut, Aryo mengungkapkan bahwa Oppo bakal meluncurkan jajaran Reno5 pada 12 Januari 2021, termasuk mengumumkan satu varian yang masih dirahasiakan.
Baca juga: Oppo Find X3 Punya Skor Segini di Geekbench
"Jadi sekali lagi, Reno5 di Indonesia hanya ada Reno5 atau bisa kita sebut Reno5 4G, Reno 5 5G dan Reno5 xxx. Jadi ada tiga," ujar Aryo.
Sama seperti Oppo Reno seri lainnya, daya tarik Oppo Reno5 ada pada fitur kamera dan video yang sangat kaya. Salah satu fitur yang unggul adalah AI Mixed Portrait.
Dengan fitur ini, Oppo Reno5 mampu menggabungkan video portrait dengan video latar belakang. Ada pula fitur dual-view video, AI Monochrome Video, dan lainnya.
Baca juga: Hasil Foto Kamera Smartphone Oppo Reno5, Keren Juga
Dalam kesempatan yang sama, Aryo juga mengungkapkan spesifikasi Oppo Reno5 dan Oppo Reno5 5G. Soal prosesor, Oppo Reno5 didukung Snapdragon 720G. Sedangkan Oppo Reno5 5G didukung Snapdragon 765G. Oppo Reno5 sendiri memiliki kapasitas baterai 4310 mAh dengan 50W Flash Charge.
Sayangnya, Aryo belum mengungkapkan harga dari jajaran Oppo Reno5. Ia mengatakan bahwa hal itu akan diungkapkan dalam peluncuran resmi nanti.
VIDEO Review Samsung Galaxy A12, Plus Minus Sebelum Dibeli: